Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Orang 1 Keluarga Asal Kediri Meninggal dalam Kecelakaan di Pasuruan, Salah Satunya Tokoh Ansor Kediri

Kompas.com - 22/04/2024, 12:31 WIB
M Agus Fauzul Hakim,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

KEDIRI, KOMPAS.com- Avanza yang membawa satu keluarga asal Desa Tambakrejo, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, Jawa Timur bertabrakan dengan truk di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Minggu (21/4/2024).

Sebanyak empat orang dalam satu keluarga meninggal dunia dalam peristiwa tersebut. Salah satunya adalah wakil ketua pengurus anak cabang GP Ansor Kecamatan Gurah bernama Omy Faisal (38).

Selain Omy, kecelakaan juga menewaskan anak Omy bernama Hanania (3) yang meninggal dunia di rumah sakit. Kemudian dua orang korban meninggal lainnya masih berkerabat dengan Omy yakni kakanya Eny Faridatun Nisak (45) dan anak Eni, Viena Nisrina (17).

Baca juga: Tabrakan Maut Avanza dan Truk di Pasuruan, 3 Orang Tewas

Penjelasan kepala desa

Kepala Desa Tambakrejo Mahfud Fauzi mengatakan, empat korban kecelakaan tersebut sudah dimakamkan di pemakaman khusus di area Masjid Baiturohman, Desa Tambakrejo, Kediri.

“Pemakamannya Minggu (21/4/2024) sore kemarin. Selesai sekitar jam 17.00 WIB,” ujar Mahfud Fauzi saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin (22/4/2024).

Mahfud mengungkapkan, selain empat korban meninggal dunia, saat ini masih ada satu anggota keluarga yang masih dirawat di Rumah Sakit Simpang Lima Gumul, Kediri yaitu anak almarhum Omy.

Adapun kecelakaan itu terjadi saat rombongan tersebut hendak pulang ke Kediri usai takziah di rumah kerabatnya yang meninggal dunia.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Indramayu, Mobil Tabrak 2 Pohon lalu Tercebur ke Sungai

Tokoh masyarakat

Mahfud mengatakan, para korban tersebut berasal dari keluarga yang disegani warga.

Omy dan kakaknya termasuk tokoh masyarakat yang selama ini turut berjuang mengembangkan desa dan masyarakat.

Omy dikenal sebagai sosok yang cakap bergaul sehingga cukup aktif di setiap kegiatan desa. Termasuk keterlibatannya sebagai petugas Tempat Pemungutan Suara dalam Pemilu serentak kemarin.

Omy juga dikenal sebagai aktivis di organisasi kepemudaan Ansor, sayap organisasi keagamaan Nahdlatul Ulama (NU). Dia menjabat sebagai wakil bidang ekonomi di pengurus anak cabang Ansor Kecamatan Gurah.

Sedangkan Nisak berprofesi sebagai guru Madrasah Tsanawiyah (setingkat SMP) Negeri 9 Kabupaten Kediri.

“Sekeluarganya orang baik semua dan banyak peran-peran di desa,” ujarnya.

Afnan Subagyo, seorang kolega Omy di organisasi NU mengatakan, meski berkecimpung di pengurus tingkat ranting namun Omy banyak membantu kegiatan NU di tingkat cabang.

“Di ranting aktif, di cabang juga sering membantu. Orangnya berjiwa sosial tinggi,” ujar Afnan yang menjabat sebagai wakil bendahara PCNU Kabupaten Kediri ini.

Menurut Afnan, Omy merupakan wirausahawan yang menjunjung tinggi kejujuran. Kebetulan almarhum kerap membeli beras dari Afnan untuk dijual kembali.

“Cara dagangnya juga jujur. Makanya saya segan dan kerap saya kasih beras harga khusus,” ujar Afnan.

Afnan yang turut hadir dalam prosesi pemakaman almarhum mengungkap, banyak pihak yang turut merasa kehilangan atas kepergian almarhum.

“Kemarin yang takziah full. Ramai sekali,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Surabaya
Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Surabaya
Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Surabaya
Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Surabaya
9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

Surabaya
Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Surabaya
Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Surabaya
Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Surabaya
Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Surabaya
Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Surabaya
Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga 'Powerbank'

Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga "Powerbank"

Surabaya
Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Surabaya
Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Memaksa Minta Donasi untuk Palestina, 2 WNA Diamankan Imigrasi

Memaksa Minta Donasi untuk Palestina, 2 WNA Diamankan Imigrasi

Surabaya
Balon Udara Jatuh dan Meledak di Pacitan, Ketua RT: Suara Terdengar sampai 1 Km

Balon Udara Jatuh dan Meledak di Pacitan, Ketua RT: Suara Terdengar sampai 1 Km

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com