Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 TPS di Lamongan Gelar PSU Hari Ini

Kompas.com - 20/02/2024, 14:41 WIB
Hamzah Arfah,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Empat Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berada di tiga kecamatan di Lamongan, Jawa Timur, menggelar pemilihan suara ulang (PSU) pada Selasa (20/2/2024).

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lamongan Mahrus Ali mengatakan, empat TPS yang melakukan PSU berada di Kecamatan Brondong dua TPS, di Kecamatan Pucuk dan Ngimbang, masing-masing satu TPS.

"Benar di tiga kecamatan, empat TPS. Dua di Kecamatan Brondong, satu di Pucuk dan satu di Ngimbang. Serentak hari ini semua," ujar Mahrus saat dihubungi, Selasa.

Baca juga: TPS yang Lakukan PSU di Manggarai NTT Bertambah, dari 6 Jadi 9

Mahrus menjelaskan, PSU yang dilaksanakan hari ini hanya berlaku untuk beberapa surat suara, yakni untuk presiden dan wakil presiden serta untuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD).

"Permasalahan itu kan (orang) KTP luar daerah nyerobot, terus teman-teman KPPS juga entah gimana kok sampai kejadian seperti itu. Akhirnya dilakukan pemilihan ulang," ucap Mahrus.

Baca juga: 5 TPS di Nagekeo NTT Lakukan Pemungutan Suara Ulang pada 24 Februari

Mahrus sudah menyampaikan kepada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) perihal adanya TPS yang menggelar PSU itu. Sebab, rekapitulasi di tingkat kecamatan di Lamongan mulai dilaksanakan pada hari ini.

"Untuk tingkat kecamatan yang ada PSU saya sampaikan, kalau memang mengejar bareng mulainya hari ini ya silakan dilakukan mulai magrib untuk rekapnya, dan enggak boleh rekap sebelum diselesaikan PSU untuk kecamatan tersebut. Atau juga bisa mulai besok," kata Mahrus.

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lamongan Toni Wijaya membenarkan ada empat TPS di Lamongan yang melaksanakan PSU serentak hari ini. Yakni, TPS 007 di Desa Wanar, Kecamatan Pucuk, TPS 002 di Desa Sendangrejo, Kecamatan Ngimbang, TPS 025 di Sedayulawas, Kecamatan Brondong, dan TPS 019 di Desa Brengkok, Kecamatan Brondong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kronologi Ledakan Serbuk Petasan di Ponorogo yang Lukai 3 Warga, Dipicu Rokok

Kronologi Ledakan Serbuk Petasan di Ponorogo yang Lukai 3 Warga, Dipicu Rokok

Surabaya
Ledakan Dipicu Serbuk Petasan Terjadi di Ponorogo, 3 Orang Luka-luka

Ledakan Dipicu Serbuk Petasan Terjadi di Ponorogo, 3 Orang Luka-luka

Surabaya
Mantan Wabup Lumajang Daftar Bacabup di Kantor PDI-P

Mantan Wabup Lumajang Daftar Bacabup di Kantor PDI-P

Surabaya
Cegah DBD, Petugas Rutin Lakukan 'Fogging' di Asrama Haji Surabaya

Cegah DBD, Petugas Rutin Lakukan "Fogging" di Asrama Haji Surabaya

Surabaya
Pasangan Muda-mudi Mesum di Taman Kota Sumenep, Satpol PP Perketat Pengawasan

Pasangan Muda-mudi Mesum di Taman Kota Sumenep, Satpol PP Perketat Pengawasan

Surabaya
Balon Udara Berisi Petasan Meledak di Ponorogo, Terduga Pelaku Coba Hilangkan Barang Bukti

Balon Udara Berisi Petasan Meledak di Ponorogo, Terduga Pelaku Coba Hilangkan Barang Bukti

Surabaya
Oknum Polisi di Surabaya Ditangkap atas Kasus Penipuan dan Penggelapan

Oknum Polisi di Surabaya Ditangkap atas Kasus Penipuan dan Penggelapan

Surabaya
Kisah Eko, 20 Tahun Mengabdi untuk Tagana Lumajang, Pernah Tak Pulang 2 Bulan

Kisah Eko, 20 Tahun Mengabdi untuk Tagana Lumajang, Pernah Tak Pulang 2 Bulan

Surabaya
Gedung Sekolah Diklaim Milik Orang, Murid TK di Lumajang Numpang Belajar di Rumah Warga sejak 6 Bulan Terakhir

Gedung Sekolah Diklaim Milik Orang, Murid TK di Lumajang Numpang Belajar di Rumah Warga sejak 6 Bulan Terakhir

Surabaya
Sederet Fakta Fortuner Masuk Jurang di Kawasan Bromo, 4 Orang Tewas, Diduga Melaju dengan Kecepatan Tinggi

Sederet Fakta Fortuner Masuk Jurang di Kawasan Bromo, 4 Orang Tewas, Diduga Melaju dengan Kecepatan Tinggi

Surabaya
Ahmad Dhani Masuk Bursa Pilkada Surabaya 2024 dari Gerindra

Ahmad Dhani Masuk Bursa Pilkada Surabaya 2024 dari Gerindra

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
PKB Usung Seorang Kades Maju di Pilkada Jombang

PKB Usung Seorang Kades Maju di Pilkada Jombang

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com