Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Karyawan Toko di Sidoarjo Teror Bos karena Buka Lowongan Kerja

Kompas.com - 17/01/2024, 18:47 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Empat karyawan toko di Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim), meneror bosnya sendiri lantaran khawatir posisi mereka akan digantikan oleh karyawan baru.

Karyawan Pipi Pupu Baby Shop tersebut mulai melakukan aksi teror usai mengetahui bos mereka membuka lowongan pekerjaan.

Mereka membuat akun palsu sebanyak-banyaknya untuk menakut-nakuti calon karyawan. Selain itu, empat karyawan itu juga meneror bos mereka menggunakan akun palsu.

Dibawa ke kantor polisi

Akibat perbuatan tersebut, keempat karyawan itu dibawa ke kantor polisi dan diminta untuk membuat pernyataan permintaan maaf.

Salah satu karyawan, NN (24), mengakui perbuatannya dan mengatakan bahwa dia pernah menghasut rekan-rekannya untuk berhenti bekerja.

Baca juga: Pengusaha Surabaya Dituduh Pasok Komponen UAV ke Iran oleh AS, Ini Kata Kerabat

"Saya NN, selama saya bekerja, saya sudah melakukan kesalahan fatal dengan menghujat bos saya, mempengaruhi teman-teman untuk resign, dan ketika bos saya mencari karyawan baru, saya menghujat di kolom komentar dan DM supaya tidak dapat karyawan baru," kata NN, Rabu (17/1/2023), dikutip dari TribunJatim.com.

Sementara tiga karyawan lainnya, yakni Vivi Eryanti, Dian Ratnasari, dan Rabiatul Adafia, juga telah mengakui perbuatan mereka, seperti memfitnah konsumen dan melaporkan akun bisnis milik bosnya dengan tuduhan penipuan dan penggelapan.

Mereka pun mengatakan menyesal telah melakukan perbuatan-perbuatan tersebut dan berharap dapat menyelesaikannya dengan berdamai.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul "Merasa Terancam Posisi Digeser, 4 Karyawan Toko Sidoarjo Teror Bos Sendiri, Sebar Fitnah dan Hujatan"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Suami Istri di Magetan Dilantik Jadi P3K setelah 10 Kali Gagal Tes CPNS

Cerita Suami Istri di Magetan Dilantik Jadi P3K setelah 10 Kali Gagal Tes CPNS

Surabaya
Serahkan Sertifikat Tanah di Banyuwangi, AHY Disambut Lagu 'Selamat Tinggal Masa Lalu'

Serahkan Sertifikat Tanah di Banyuwangi, AHY Disambut Lagu 'Selamat Tinggal Masa Lalu'

Surabaya
Pria di Lamongan Diamankan atas Dugaan Penipuan Jasa Foto Pernikahan

Pria di Lamongan Diamankan atas Dugaan Penipuan Jasa Foto Pernikahan

Surabaya
Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Demonstrasi Hari Buruh di Surabaya Besok

Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Demonstrasi Hari Buruh di Surabaya Besok

Surabaya
Nelayan Tua di Situbondo yang Hilang di Laut Ditemukan Selamat oleh Nelayan Lainnya

Nelayan Tua di Situbondo yang Hilang di Laut Ditemukan Selamat oleh Nelayan Lainnya

Surabaya
Pemulung di Kota Malang Curi Pompa Air di Perumahan

Pemulung di Kota Malang Curi Pompa Air di Perumahan

Surabaya
1.380 Warga Kota Kediri Terjangkit TBC, Penyebabnya Putus Pengobatan

1.380 Warga Kota Kediri Terjangkit TBC, Penyebabnya Putus Pengobatan

Surabaya
20.000 Buruh Akan Geruduk Kantor Gubernur Jatim Saat May Day, Ini Rutenya

20.000 Buruh Akan Geruduk Kantor Gubernur Jatim Saat May Day, Ini Rutenya

Surabaya
Dugaan Pemerkosaan Remaja di Jember Terungkap dari Catatan Buku Harian Korban

Dugaan Pemerkosaan Remaja di Jember Terungkap dari Catatan Buku Harian Korban

Surabaya
Camat Sebut Perahu Tenggelam di Gresik Angkut Mahasiswa yang Jalani Pelantikan

Camat Sebut Perahu Tenggelam di Gresik Angkut Mahasiswa yang Jalani Pelantikan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Perahu yang Tenggelam dan Tewaskan 1 Orang di Bawean Gresik Diduga Kelebihan Muatan

Perahu yang Tenggelam dan Tewaskan 1 Orang di Bawean Gresik Diduga Kelebihan Muatan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Cerita 'Shin Tae-yong KW' Asal Ponorogo Saat Nobar Timnas: Banyak Warga Rebutan Foto

Cerita "Shin Tae-yong KW" Asal Ponorogo Saat Nobar Timnas: Banyak Warga Rebutan Foto

Surabaya
Sugirah Bakal Bersaing dengan Ipuk dalam Pilkada Banyuwangi 2024, Indikasi Perang Dingin Menguat

Sugirah Bakal Bersaing dengan Ipuk dalam Pilkada Banyuwangi 2024, Indikasi Perang Dingin Menguat

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com