Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Rumah Mewah di Surabaya Dibobol dan Dirusak Maling

Kompas.com - 25/07/2023, 08:16 WIB
Andhi Dwi Setiawan,
Farid Assifa

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Beredar video sebuah rumah mewah di Surabaya, Jawa Timur, menjadi sasaran pembobolan serta perusakan.

Polisi telah menerima laporan dari korban dan saat ini tengah melakukan penyelidikan.

Berdasarkan video yang beredar, terlihat sejumlah barang seperti sound system dan AC tergeletak di ruang tamu. Selain itu, perkakas di dalam lemari yang ada di sana juga tampak berantakan.

Baca juga: Rumah Sekretaris Kelurahan di Situbondo Dibobol Maling, Perhiasan dan Laptop Raib

Kemudian, video tersebut menunjukkan bagian ruangan yang tampak seperti kamar tidur.

Barang-barang seperti bantal, guling, boneka, serta tas terlihat dikeluarkan dari dalam lemari.

Selanjutnya, potongan video memperlihatkan bagian tembok rumah dan brankas besi sudah dalam kondisi jebol. Selain itu, outdoor AC yang dilindungi besi juga sudah tidak ada di tempatnya.

Menanggapi kejadian tersebut, Kapolsek Genteng Kompol Andika Lubis mengatakan, rumah mewah yang menjadi sasaran pelaku pembobolan itu berada di Jalan Jaksa Agung Suprapto.

Andika menyebutkan, korban sendiri baru mengetahui rumahnya dibobol pada Minggu (23/7/2023).

Akhirnya, dia langsung melaporkan perkara tersebut ke Polsek Genteng.

"Rumahnya katanya kosong. Tapi masih ada beberapa perabotan di dalamnya," kata Andika ketika dihubungi melalui telepon, Senin (24/7/2023).

Baca juga: Website Resmi Pemprov Jatim Dibobol Hacker, Pelaku Mantan Admin Situs Judi

Anggota Polsek Genteng saat ini tengah menyelidiki kasus pembobolan rumah tersebut.

Berdasarkan pemeriksaan sementara, pelaku mengambil kabel tembaga dan engsel pintu.

"Diduga pelaku adalah spesialis, pelaku membobol bagian atap genting rumah dan merusak arus kelistrikan. Barang dilaporkan hilang, di antaranya adalah besi dan tembaga jaringan listrik," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Puncak Gunung di Kaldera Tengger, Ternyata Tidak Hanya Gunung Bromo

5 Puncak Gunung di Kaldera Tengger, Ternyata Tidak Hanya Gunung Bromo

Surabaya
10 Tahun Diteror Foto Mesum, Wanita di Surabaya Laporkan Teman SMP ke Polisi

10 Tahun Diteror Foto Mesum, Wanita di Surabaya Laporkan Teman SMP ke Polisi

Surabaya
Cerita Supiyah, Tukang Pijat asal Surabaya yang Pergi Naik Haji

Cerita Supiyah, Tukang Pijat asal Surabaya yang Pergi Naik Haji

Surabaya
Pria Peneror Teman Perempuannya Selama 10 Tahun Ditangkap Polisi

Pria Peneror Teman Perempuannya Selama 10 Tahun Ditangkap Polisi

Surabaya
Kisah Mbah Harjo Berhaji di Usia 109 Tahun, Hatinya Bergetar Melihat Kabah

Kisah Mbah Harjo Berhaji di Usia 109 Tahun, Hatinya Bergetar Melihat Kabah

Surabaya
PPP Beri Rekomendasi Maju Pilkada Jatim 2024 untuk Khofifah-Emil

PPP Beri Rekomendasi Maju Pilkada Jatim 2024 untuk Khofifah-Emil

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Sejarah Kerajaan Singasari: Silsilah, Masa Kejayaan, dan Keruntuhan

Sejarah Kerajaan Singasari: Silsilah, Masa Kejayaan, dan Keruntuhan

Surabaya
Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Sejauh 3 Kilometer

Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Sejauh 3 Kilometer

Surabaya
Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Surabaya
Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Surabaya
Gunung Semeru Meletus 7 Kali Sabtu Pagi

Gunung Semeru Meletus 7 Kali Sabtu Pagi

Surabaya
Pria di Probolinggo Perkosa Sepupu Istri, Dibawa ke Hotel 3 Hari

Pria di Probolinggo Perkosa Sepupu Istri, Dibawa ke Hotel 3 Hari

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com