Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Emil Dardak Berharap Jembatan Kaca Bromo Bermanfaat untuk Warga Setempat

Kompas.com - 18/01/2023, 22:24 WIB
Andi Hartik

Editor

KOMPAS.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) membangun jembatan gantung kaca di Seruni Point, Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Bromo Tengger Semeru di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Jembatan sepanjang 120 meter itu diharapkan dapat memberikan manfaat untuk warga setempat.

Jembatan kaca yang terletak di Desa Ngadisari, Kabupaten Probolinggo, itu sedang dalam masa evaluasi hasil uji beban. Uji beban menggunakan beban seberat 7 ton atau setara dengan 100 orang. Hal ini untuk menjamin keamanan dan keselamatan bagi wisatawan.

"Kita menginginkan, supaya benar-benar bisa memberikan manfaat untuk masyarakat di sekitar Bromo," kata Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak di Kota Malang, seperti dikutip Antara, Rabu (18/1/2023).

Baca juga: Ini Penampakan Jembatan Kaca Bromo yang Sudah Rampung Konstruksi

Menurut Emil, keberadaan jembatan kaca itu akan meningkatkan kunjungan wisatawan ke kawasan Gunung Bromo. Peningkatan kunjungan wistawan itu diharapkan mampu memberikan dampak positif kepada perekonomian masyarakat.

"Kami ingin pariwisata ini mengakar ke masyarakat, bagaimana warga setempat bisa duduk rembuk bareng kita. Bahwa, kalau ini meningkatkan kunjungan wisatawan, bagaimana jembatan tersebut membawa dampak positif kepada masyarakat di sana," ujarnya.

Baca juga: Bertepatan dengan Wulan Kapitu, Wisatawan Libur Natal dan Tahun Baru Dilarang Bawa Kendaraan Bermotor ke Kaldera Bromo

Sementara itu, jumlah kunjungan wisatawan ke Gunung Bromo mencapai 318.919 wisatawan selama 2022. Terdiri dari 310.418 wisatawan nusantara dan 8.501 wisatawan asing.

Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP) dari kunjungan wisatawa itu mencapai Rp 11,65 miliar. Angka tersebut naik dibandingkan capaian PNBP pada tahun 2021 sebesar Rp 4,85 miliar.

Sumber: Antara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Remaja di Surabaya Tewas Diduga Dikeroyok dalam Tawuran, Ibu: Demi Allah Saya Tidak Rida

Remaja di Surabaya Tewas Diduga Dikeroyok dalam Tawuran, Ibu: Demi Allah Saya Tidak Rida

Surabaya
Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Surabaya
Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Surabaya
Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Surabaya
Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com