Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasar Serangin Lumajang Terbakar, Pedagang Berhamburan Selamatkan Barang

Kompas.com - 26/08/2022, 14:44 WIB
Miftahul Huda,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LUMAJANG, KOMPAS.com - Pasar Serangin di Kelurahan Citrodiwangsan, Kecamatan Lumajang, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, terbakar, Jumat (26/8/2022).

Kebakakaran hebat itu terjadi sekitar pukul 12.20 WIB saat warga sedang menunaikan shalat jumat. Sehingga, saat kebakaran itu terjadi, kondisi pasar agak lengang.

Hadi, seorang saksi mata, mengatakan, kobaran api berasal dari salah satu toko plastik dan ban. Kemudian, api dengan cepat membakar seluruh barang dan bangunan.

Baca juga: Praktik Prostitusi di Kawasan Bebekan Lumajang Masih Marak meski Sudah Dibongkar 3 Tahun Lalu

Sesaat setelah melihat api, warga berusaha memadamkannya dengan pasir dan alat seadanya.

"Kita langsung coba padamkan, pakai air dan pasir seadanya, tapi karena yang terbakar itu plastik jadi cepat, apalagi tadi anginnya kencang ke utara," terang Hadi di lokasi kebakaran.

Andi, saksi lainnya, mengatakan, api dengan cepat membesar dan merambat ke sejumlah bangunan yang ada di pasar.

Baca juga: Aksi Dramatis Damkar Lumajang Selamatkan Sapi Seberat 5 Kuintal yang Terperosok ke Sumur

"Awalnya ada api di dalam toko itu, pintunya setengah tertutup. Api cepat besar karena di dalam isinya plastik dan ban," kata Andi.

Tiga unit mobil pemadam kebakaran, satu unit water canon, dan tangki air BPBD Lumajang diterjunkan ke lokasi untuk memadamkan api.

Bahkan, mobil pemadam kebakaran terlihat bolak-balik untuk mengambil air lantaran api tak kunjung padam.

Pantauan di lokasi, suasana di Pasar Serangin tegang. Warga tampak berhamburan menyelamatkan barang dagangannya dari dalam toko dibantu petugas dan warga setempat.

Sementara itu, saluran listrik langsung diputus untuk menghindari dampak yang lebih besar.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran. Sampai saat ini proses pemadaman api masih berlangsung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Trenggalek Sita Pikap Ronda Sahur dan Akan Kembalikan usai Lebaran

Polisi Trenggalek Sita Pikap Ronda Sahur dan Akan Kembalikan usai Lebaran

Surabaya
Stigma Ganda Ibu Tunggal di Balik Kisah Pemuda Autis Sendirian Temani Jasad Ibunda Berhari-hari

Stigma Ganda Ibu Tunggal di Balik Kisah Pemuda Autis Sendirian Temani Jasad Ibunda Berhari-hari

Surabaya
Ribuan Warga di Malang Antre Tukar Uang, Ada yang dari Pukul 4 Subuh

Ribuan Warga di Malang Antre Tukar Uang, Ada yang dari Pukul 4 Subuh

Surabaya
Produksi Beras di Madiun Meningkat, Triwulan Pertama Capai 41.815 Ton

Produksi Beras di Madiun Meningkat, Triwulan Pertama Capai 41.815 Ton

Surabaya
Titik Rawan Macet 38 Kabupaten Kota di Jatim 2024 Versi Polda

Titik Rawan Macet 38 Kabupaten Kota di Jatim 2024 Versi Polda

Surabaya
Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH Pastikan Daging Aman Dikonsumsi

Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH Pastikan Daging Aman Dikonsumsi

Surabaya
Jelang Mudik Lebaran 2024, PLN Malang Siagakan SPKLU untuk Kendaraan Listrik

Jelang Mudik Lebaran 2024, PLN Malang Siagakan SPKLU untuk Kendaraan Listrik

Surabaya
Dua Truk Tabrakan di Gresik dan Menyebabkan 3 Orang Terluka

Dua Truk Tabrakan di Gresik dan Menyebabkan 3 Orang Terluka

Surabaya
Harga Daging Ayam di Sumenep Rp 48.000 Per Kg, Warga Kurangi Pembelian

Harga Daging Ayam di Sumenep Rp 48.000 Per Kg, Warga Kurangi Pembelian

Surabaya
Jalur Piket Nol Tetap Buka Saat Mudik Lebaran, Diberlakukan Sistem Buka Tutup

Jalur Piket Nol Tetap Buka Saat Mudik Lebaran, Diberlakukan Sistem Buka Tutup

Surabaya
Oknum Perwira Polisi di Banyuwangi Positif Narkoba

Oknum Perwira Polisi di Banyuwangi Positif Narkoba

Surabaya
Remaja di Ponorogo Produksi Petasan untuk Diledakkan Saat Lebaran

Remaja di Ponorogo Produksi Petasan untuk Diledakkan Saat Lebaran

Surabaya
Perampok Bersenjata Api Sasar Agen BRILink di Lamongan

Perampok Bersenjata Api Sasar Agen BRILink di Lamongan

Surabaya
Truk Boks Tabrak Avanza di Madiun, 1 Penumpang Meninggal, 4 Orang Terluka

Truk Boks Tabrak Avanza di Madiun, 1 Penumpang Meninggal, 4 Orang Terluka

Surabaya
Santri ABH Penganiaya Santri Lain di Kediri Divonis 6 Tahun 6 Bulan Penjara

Santri ABH Penganiaya Santri Lain di Kediri Divonis 6 Tahun 6 Bulan Penjara

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com