Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir akibat Luapan Air Bengawan Njero di Lamongan Belum Surut

Kompas.com - 10/05/2022, 16:58 WIB
Hamzah Arfah,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Desa Tiwet di Kecamatan Kalitengah dan Desa Kemlagi Lor di Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, masih terendam banjir akibat luapan air Bengawan Njero, Selasa (10/5/2022). Sampai saat ini, belum ada tanda-tanda air akan surut.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lamongan, Gunadi mengatakan, ketinggian air luapan Bengawan Njero itu tidak jauh berbeda dengan sehari sebelumnya. Yakni, 15 hingga 23 sentimeter di Desa Tiwet dan 30 hingga 40 sentimeter di Desa Kemlagi Lor.

"Desa Tiwet ketinggian air masih 15 hingga 23 sentimeter, sedangkan Desa Kemlagi Lor sekitar 30 sampai 40 sentimeter. Menurut pantauan sampai pukul 11.05 WIB," ujar Gunadi saat dikonfirmasi, Selasa.

Baca juga: Bengawan Njero Meluap, 2 Desa di Lamongan Kembali Terendam

Gunadi menjelaskan, sejumlah usaha telah dilakukan oleh semua pihak untuk menurunkan dan mengurangi debit air. Termasuk, menerjunkan empat pompa air di Kuro dengan maksud dapat menurunkan dan mengurangi debit air.

"Semoga hari ini tidak (turun) hujan, sehingga (banjir) cepat surut," ucap Gunadi.

Camat Turi, Ermawan Ristanto menambahkan, selain karena curah hujan, banjir yang terjadi di Desa Kemlagi Lor juga disebabkan oleh letak topografi desa tersebut.

Baca juga: Ibu dan Anak Tewas Usai Bertabrakan dengan Truk Trailer di Lamongan

"Posisi Desa Kemlagi Lor ini kan bisa dibilang lebih rendah ketimbang lainnya, seperti cekungan. Tapi memang curah hujan di wilayah selatan tinggi, jadi ikut mempengaruhi debit air Bengawan Njero," kata Ernawan.

Ernawan juga mengakui bahwa banjir yang menggenangi Desa Kemlagi Lor saat ini turut mengganggu aktivitas warga. Tidak sedikit kendaraan yang melintas di lokasi genangan air mogok.

"Pemkab Lamongan sendiri sudah mewacanakan untuk penanganan terkait Bengawan Njero, dan sepertinya tahun ini akan mulai dilaksanakan," tutur Ernawan.

Diketahui, Desa Tiwet di Kecamatan Kalitengah dan Desa Kemlagi Lor di Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, terendam banjir akibat luapan air Bengawan Njero, Senin (9/5/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

Surabaya
DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

Surabaya
3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

Surabaya
UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

Surabaya
Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Surabaya
Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Surabaya
Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Surabaya
3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

Surabaya
PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

Surabaya
2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com