Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kedatangan Penumpang Bus di Terminal Blitar Naik 40 Persen dalam Sepekan

Kompas.com - 30/04/2022, 15:48 WIB
Asip Agus Hasani,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - Jumlah penumpang dari luar kota yang turun di Terminal Patria Blitar naik 40 persen dalam satu pekan terakhir.

Kepala Terminal Bus Tipe IA Blitar, Verie Sugiharto mengatakan, catatan Terminal Patria Blitar, selama 24-29 April 2022, jumlah penumpang yang turun di terminalnya mencapai 6.149 orang. 

Jumlah tersebut, naik 40 persen atau 1.746 dari pekan sebelumnya, 17-22 April, sebanyak 4.385 penumpang. 

"Kalau kita pola kenaikannya jelas terjadi lonjakan penumpang datang seiring dengan semakin dekatnya hari H Lebaran," ujar Verie kepada wartawan, Sabtu (30/4/2022).

Baca juga: Puncak Arus Mudik di Bandara Sentani Jayapura Capai 6.034 Penumpang

Bahkan pada H-3 atau Jumat (29/4/2022), terjadi lonjakan penumpang sebanyak 100 persen atau 1.452 dibanding rata-rata penumpang datang pada periode pekan sebelumnya, 730 penumpang.

Verie menjelaskan, jumlah penumpang yang turun di Terminal Blitar belum mencerminkan keseluruhan penumpang bus yang turun di wilayah Kabupaten dan Kota Blitar. Sebab banyak penumpang yang tidak turun di terminal.

Dia memperkirakan, setidaknya terdapat 3.000  penumpang bus yang tiba di Kabupaten dan Kota Blitar pada H-3 atau Jumat kemarin.

Jumlah tersebut merupakan total penumpang bus yang tiba di Blitar baik yang menumpang bus antar provinsi (AKAP) atau pun bus dalam provinsi (AKDP).

Baca juga: Cerita Pemudik di Pelabuhan Bakauheni, Terpaksa Ganti Kendaraan Usai Bus Terjebak Macet Panjang di Merak

Kata Verie, terdapat perbedaan pola pergerakan penumpang antara yang berangkat atau keluar dari dan yang turun di terminal Blitar.

Semakin mendekati hari H lebaran, kenaikan jumlah penumpang yang datang atau turun di terminal Blitar jauh lebih besar dibanding jumlah penumpang yang berangkat atau naik. 

Selama satu pekan sebelumnya, 17-22 April, terdapat 4.717 penumpang bus berangkat dari terminal Blitar dan 5.699 penumpang pada periode 24-29 April.

Sementara total jumlah penumpang yang datang atau turun dan pergi dari terminal Blitar tercatat 9.102 orang selama 17-22 April.

Selanjutnya, kata dia, jumlah penumpang yang turun di dan berangkat dari terminal Blitar selama kurun 24-29 April sebanyak 11.848 orang.

Verie memerkirakan, lonjakan penumpang akan terjadi dalam dua hari ke depan saat puncak arus mudik. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Surabaya
Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Surabaya
Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Surabaya
Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Surabaya
9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

Surabaya
Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Surabaya
Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Surabaya
Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Surabaya
Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Surabaya
Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Surabaya
Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga 'Powerbank'

Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga "Powerbank"

Surabaya
Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Surabaya
Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Memaksa Minta Donasi untuk Palestina, 2 WNA Diamankan Imigrasi

Memaksa Minta Donasi untuk Palestina, 2 WNA Diamankan Imigrasi

Surabaya
Balon Udara Jatuh dan Meledak di Pacitan, Ketua RT: Suara Terdengar sampai 1 Km

Balon Udara Jatuh dan Meledak di Pacitan, Ketua RT: Suara Terdengar sampai 1 Km

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com