Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Warga Gresik Positif Covid-19 Varian Omicron, Tak Punya Riwayat Perjalanan ke Luar Negeri

Kompas.com - 25/01/2022, 13:37 WIB
Hamzah Arfah,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com - Empat warga Gresik dinyatakan positif Covid-19 varian Omicron. Dinas Kesehatan Gresik menyatakan, empat warga itu dalam kondisi baik.

Kepala Dinas Kesehatan Gresik dr Mukhibatul Khusna mengatakan, kasus positif Covid-19 di Kabupaten Gresik terpantau belum mengalami peningkatan signifikan.

Baca juga: Kisah Seorang Ibu di Gresik Menghidupi 3 Anaknya dengan Memungut Sampah

"Ada empat kasus omicron di Kabupaten Gresik yang sudah terdeteksi. Dari empat tersebut, Alhamdulillah kondisinya baik," ujar Khusna di Gresik, Selasa (25/1/2022).

Khusna menjelaskan, empat warga yang positif terpapar Omicron tersebut saat ini menjalani isolasi mandiri di rumah.

"Kalau masyarakat sudah vaksinasi, maka gejala ini akan lebih ringan. Terutama gejala Omicron ini adalah meriang, batuk dan pilek, seperti flu biasa gejalanya. Untuk masyarakat yang sudah divaksin, insya Allah nanti tidak ada gejala berat," kata Khusna.

Khusna menjelaskan, keempat warga itu merupakan pekerja di sebuah industri di Gresik. Mereka masih berusia produktif.

Satgas Covid-19 juga telah melakukan penelusuran. Keempat pasien itu tak memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri.

"Pekerja. Rata-rata usianya yang terkena kemarin, usia produktif antara 29 sampai 35 tahun," ucap Khusna.

Saat ini, Satgas Covid-19 Gresik masih terus melakukan tracing dan testing terkait kontak erat empat pekerja yang positif varian Omicron tersebut.

Baca juga: Siswa SMP di Gresik Dipanggil Dulu Sebelum Dihajar di Luar Kelas oleh Kakak Kelasnya

Khusna pun mengimbau warga agar tidak terlalu panik mengetahui kasus positif Covid-19 varian Omicron tersebut. Masyarakat diminta menerapkan protokol kesehatan ketat.

 

"Kita sadari bersama memang penularannya (Omicron) sangat cepat, tetapi proses penyembuhannya juga cepat. Jadi dengan Omicron ini kita semua tidak perlu panik. Varian Omicron dengan delta itu sama, bahkan Omicron itu proses penyembuhannya lebih cepat. Terpenting, tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan," tutur Khusna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pipa PDAM Kota Malang Jebol, Akses Air Bersih Ribuan Pelanggan Putus

Pipa PDAM Kota Malang Jebol, Akses Air Bersih Ribuan Pelanggan Putus

Surabaya
ART di Kota Malang Nekat Curi BPKB Sepeda Motor Majikannya untuk Dijadikan Jaminan Koperasi

ART di Kota Malang Nekat Curi BPKB Sepeda Motor Majikannya untuk Dijadikan Jaminan Koperasi

Surabaya
Bapak dan Anak Warga Gresik Tercebur di Sungai, hingga Kini Belum Ditemukan

Bapak dan Anak Warga Gresik Tercebur di Sungai, hingga Kini Belum Ditemukan

Surabaya
Gunung Semeru Alami Erupsi 2 Kali pada Jumat Pagi, Status Siaga

Gunung Semeru Alami Erupsi 2 Kali pada Jumat Pagi, Status Siaga

Surabaya
Berkas Diserahkan ke JPU, Kasus Korupsi Rp 9,1 Miliar di Anak Perusahaan PT Inka Segera Disidangkan

Berkas Diserahkan ke JPU, Kasus Korupsi Rp 9,1 Miliar di Anak Perusahaan PT Inka Segera Disidangkan

Surabaya
2 Warga Meninggal Dunia akibat Banjir Lahar Semeru

2 Warga Meninggal Dunia akibat Banjir Lahar Semeru

Surabaya
Psikolog Akan Dampingi Anak Komedian Isa Bajaj yang Diduga Alami Kekerasan

Psikolog Akan Dampingi Anak Komedian Isa Bajaj yang Diduga Alami Kekerasan

Surabaya
Jalur Banyuwangi-Jember Tertutup Banjir Lumpur, Buka Tutup Diberlakukan

Jalur Banyuwangi-Jember Tertutup Banjir Lumpur, Buka Tutup Diberlakukan

Surabaya
Kesaksian Anshori Saat Banjir Lahar Semeru Menerjang: Ada Suara Gemuruh

Kesaksian Anshori Saat Banjir Lahar Semeru Menerjang: Ada Suara Gemuruh

Surabaya
Gus Ipul Sebut Sudah Saatnya Ada Regenerasi di PKB

Gus Ipul Sebut Sudah Saatnya Ada Regenerasi di PKB

Surabaya
Isa Bajaj Laporkan Dugaan Kekerasan yang Menimpa Anaknya ke Polisi

Isa Bajaj Laporkan Dugaan Kekerasan yang Menimpa Anaknya ke Polisi

Surabaya
Update Banjir Lahar Semeru, 32 KK Mengungsi, 3 Jembatan Rusak

Update Banjir Lahar Semeru, 32 KK Mengungsi, 3 Jembatan Rusak

Surabaya
Anak Isa Bajaj Diduga Jadi Korban Tindak Kekerasan di Alun-alun Magetan

Anak Isa Bajaj Diduga Jadi Korban Tindak Kekerasan di Alun-alun Magetan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Simpan dan Racik Bahan Peledak untuk Petasan, 6 Orang di Sidoarjo Ditangkap

Simpan dan Racik Bahan Peledak untuk Petasan, 6 Orang di Sidoarjo Ditangkap

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com