Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus Pelita Indah Terguling di Kediri, 13 Penumpang Terluka

Kompas.com - 02/07/2024, 14:58 WIB
M Agus Fauzul Hakim,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah bus angkutan umum Pelita Indah dengan trayek antarkota Trenggalek-Surabaya terguling di Jalan Raya Jambean, Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Selasa (2/7/2024).

Akibat kecelakaan tunggal bus bernomor polisi AG 7410 UZ itu, sebanyak 13 orang mengalami luka-luka. Mereka terdiri dari penumpang serta kru bus.

Kepala Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resor (Polres) Kediri Inspektur Satu (iptu) Budi Winariyanto mengatakan, seluruh korban yang terluka tersebut sudah dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat.

Baca juga: Bus Terguling di Karanganyar, Penumpang Pecahkan Kaca untuk Selamatkan Diri

“Korban luka ringan. Semuanya dibawa ke RS Arga Husada,” ujar Iptu Budi Winariyanto dalam keterangan tertulisnya.

Adapun kronologi kejadian itu, kata Budi, bermula saat bus yang disopiri Sugiono (55) warga Diwek, Kabupaten Jombang itu melaju dari arah selatan ke utara atau dari arah Kabupaten Tulungagung menuju Surabaya.

Sesampainya di lokasi kejadian, bus tersebut berupaya mendahului sebuah mobil colt diesel yang ada di depannya.

Bus dengan ciri kelir biru putih tersebut menyalip terlalu ke kanan sedangkan dari arah depan atau arah berlawanan datang melaju truk gandeng.

“Sehingga kendaraan Bus Pelita Indah AG 7410 UZ membanting ke kiri lalu oleng hingga jatuh (terguling) ke kiri. Maka terjadilah laka lantas itu,” lanjut Budi Winariyanto.

Baca juga: Kernet Bilang Rem Blong, Kami Panik, Istigfar, Terus Bus Terguling

Kini bus tersebut sudah diangkat menggunakan alat berat. Selama proses tersebut sempat membuat arus lalu lintas tersendat. Namun segera terurai setelah proses pengangkatan selesai.

Bus yang mengalami kerusakan pada kaca bagian depan itu kini masih diamankan di pos polisi terdekat.

“Bus sudah di pos lantas Ngadirejo,” pungkas Winariyanto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 7 Juli 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 7 Juli 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Berawan

Surabaya
Senggol Truk Tronton, Mobil Rombongan Hajatan Terguling di Tol Kebomas Gresik, 2 Tewas

Senggol Truk Tronton, Mobil Rombongan Hajatan Terguling di Tol Kebomas Gresik, 2 Tewas

Surabaya
Modus Pengedar Narkoba di Gresik, Kelabui Polisi Pakai 'Brankas Buku'

Modus Pengedar Narkoba di Gresik, Kelabui Polisi Pakai "Brankas Buku"

Surabaya
Elf Terbalik Usai Tabrakan dengan Truk di Tol Kebomas, 2 Orang Tewas

Elf Terbalik Usai Tabrakan dengan Truk di Tol Kebomas, 2 Orang Tewas

Surabaya
Korban Kecelakaan di Tol Kebomas Hanya Tahu Minibus Terguling-guling

Korban Kecelakaan di Tol Kebomas Hanya Tahu Minibus Terguling-guling

Surabaya
Korban Tewas dalam Kecelakaan di Tol Kebomas Dapat Santunan Rp 50 Juta

Korban Tewas dalam Kecelakaan di Tol Kebomas Dapat Santunan Rp 50 Juta

Surabaya
Penumpang Ceritakan Kecelakaan Maut di Tol Kebomas: Ngeri, Elf Langsung Terguling

Penumpang Ceritakan Kecelakaan Maut di Tol Kebomas: Ngeri, Elf Langsung Terguling

Surabaya
Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Kebomas Gresik Tewaskan 2 Orang

Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Kebomas Gresik Tewaskan 2 Orang

Surabaya
Maling Motor Ojek 'Online' di Situbondo Ditangkap Polisi

Maling Motor Ojek "Online" di Situbondo Ditangkap Polisi

Surabaya
Sopir Diduga Sakit Jantung, Truk Tabrak Gerobak Bakso dan Tiang di Surabaya

Sopir Diduga Sakit Jantung, Truk Tabrak Gerobak Bakso dan Tiang di Surabaya

Surabaya
2 Hari Tak Pulang, Remaja di Malang Ditemukan Meninggal di Dalam Rumah, Sang Ibu Mengira Anaknya Tidur

2 Hari Tak Pulang, Remaja di Malang Ditemukan Meninggal di Dalam Rumah, Sang Ibu Mengira Anaknya Tidur

Surabaya
Minibus Rombongan Pernikahan dan Truk Kecelakaan di Tol Kebomas Gresik, 2 Orang Tewas

Minibus Rombongan Pernikahan dan Truk Kecelakaan di Tol Kebomas Gresik, 2 Orang Tewas

Surabaya
Satu Lagi Kakek Pelaku Pencabulan Anak di Ngawi Ditangkap

Satu Lagi Kakek Pelaku Pencabulan Anak di Ngawi Ditangkap

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 6 Juli 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 6 Juli 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 6 Juli 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 6 Juli 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com