Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPU Kabupaten Malang Musnahkan Ribuan Kelebihan Surat Suara Pemilu 2024

Kompas.com - 13/02/2024, 11:17 WIB
Imron Hakiki,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ribuan kelebihan surat suara di Kabupaten Malang dimusnahkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malang, Selasa (13/2/2024).

Surat suara itu dimusnahkan dengan cara dibakar di gudang KPU Kabupaten Malang, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang.

Pemusnahan ini diikuti oleh KPU Kabupaten Malang, jajaran Polres Malang, Bawaslu Kabupaten Malang, dan Kodim 0818 Malang-Batu.

Baca juga: Kisah Perjuangan Mendistribusikan Logistik Pemilu di Pelosok Manggarai Timur, Bertaruh Nyawa karena Seberangi Sungai

Ketua KPU Kabupaten Malang, Anis Suhartini merinci kelebihan surat suara itu di antaranya surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden sebanyak 86 lembar, surat suara DPR RI Dapil V sebanyak 1.082 lembar, surat suara DPD RI 97 lembar.

Kemudian surat suara DPRD Jawa Timur Dapil 6 838 lembar, dan surat suara DPRD Kabupaten Malang sebanyak 1.484 lembar.

"Kelebihan surat suara yang dimusnahkan ini akibat rusak saat proses sortir lipat," ungkapnya saat ditemui, Selasa.

Seiring dengan dimusnahkannya kelebihan surat suara itu, tidak ada lagi kelebihan surat suara yang didistribusikan ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) hingga ke Panita Pemungutan Suara (PPS).

"Kami sudah buat berita acara untuk kami teruskan ke KPU RI melalui KPU Provinsi Jawa Timur," jelasnya.

Baca juga: Hindari Habitat Harimau, Distribusi Logistik Pemilu ke TPS Terjauh di Lampung Gunakan Jalur Laut

Logistik pemilu saat ini sudah didistribusikan ke Desa dan dilanjutkan ke TPS sejak 12 Februari 2024.

Distribusi logistik pemilu itu dikawal oleh Polres Malang melibatkan Polsek se-Kab Malang.

"Targetnya H-1 kotak suara dan bilik sudah terkirim ke TPS masing-masing," jelasnya.

Untuk diketahui, jumlah TPS di Kabupaten Malang tercatat sebanyak 7.761, dengan DPT sebanyak 2.054.178 pemilih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Surabaya
Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Surabaya
Kronologi Tabrakan 2 'Speedboat' di Telaga Sarangan

Kronologi Tabrakan 2 "Speedboat" di Telaga Sarangan

Surabaya
Waspada Semeru Keluarkan Awan Panas dan Jarak Luncur Tak Diketahui

Waspada Semeru Keluarkan Awan Panas dan Jarak Luncur Tak Diketahui

Surabaya
Bentrok Antar-pemuda di Madiun, 3 Luka Berat dan 4 Luka Ringan

Bentrok Antar-pemuda di Madiun, 3 Luka Berat dan 4 Luka Ringan

Surabaya
1 Warga Meninggal Usai 'Nyebur' ke Sungai Saat Polisi Gerebek Sabung Ayam di Ngawi

1 Warga Meninggal Usai "Nyebur" ke Sungai Saat Polisi Gerebek Sabung Ayam di Ngawi

Surabaya
Penipuan Tanah Kavling di Malang, Direktur Ditangkap

Penipuan Tanah Kavling di Malang, Direktur Ditangkap

Surabaya
Duduk Perkara Rumah Ibu di Malang Dirobohkan oleh Anak Kandung

Duduk Perkara Rumah Ibu di Malang Dirobohkan oleh Anak Kandung

Surabaya
Guru SD di Jombang Jadi Tersangka Usai Mata Kanan Siswa Alami Cedera di Sekolah

Guru SD di Jombang Jadi Tersangka Usai Mata Kanan Siswa Alami Cedera di Sekolah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
'Speedboat' Bertabrakan di Telaga Sarangan, Sopir Terlempar ke Air

"Speedboat" Bertabrakan di Telaga Sarangan, Sopir Terlempar ke Air

Surabaya
5 Puncak Gunung di Kaldera Tengger, Ternyata Tidak Hanya Gunung Bromo

5 Puncak Gunung di Kaldera Tengger, Ternyata Tidak Hanya Gunung Bromo

Surabaya
10 Tahun Diteror Foto Mesum, Wanita di Surabaya Laporkan Teman SMP ke Polisi

10 Tahun Diteror Foto Mesum, Wanita di Surabaya Laporkan Teman SMP ke Polisi

Surabaya
Cerita Supiyah, Tukang Pijat asal Surabaya yang Pergi Naik Haji

Cerita Supiyah, Tukang Pijat asal Surabaya yang Pergi Naik Haji

Surabaya
Pria Peneror Teman Perempuannya Selama 10 Tahun Ditangkap Polisi

Pria Peneror Teman Perempuannya Selama 10 Tahun Ditangkap Polisi

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com