Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proyek Pembangunan "Flyover" Aloha Timbulkan Kemacetan, Bupati Sidoarjo Minta Maaf

Kompas.com - 28/03/2023, 21:13 WIB
Achmad Faizal,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Proyek Flyover (jalan layang) Aloha yang dibangun untuk mengurai kemacetan di pertigaan Aloha Sidoarjo disebut malah menimbulkan titik macet baru.

Di jam tertentu, kemacetan terjadi di lokasi itu. Kemacetan itu terjadi akibat bertemunya arus lalu lintas dari arah Surabaya, Sidoarjo, dan dari Bandara Juanda.

Baca juga: Mendag Musnahkan Pakaian Bekas Impor Senilai Rp 10 Miliar di Sidoarjo

Menanggapi hal tersebut, Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali meminta maaf kepada pengguna jalan, khususnya warga Sidoarjo dan Surabaya, yang setiap hari melintas di pertigaan Aloha.

"Saya mohon maaf proyek Flyover Aloha menyebabkan macet. Proyek ini justru untuk mengurai kemacetan menahun di Aloha," kata Gus Muhdlor di Sidoarjo, Selasa (28/3/2023).

Dia juga memohon pengertian dan dukungan masyarakat agar proyek tersebut selesai tepat waktu, yakni April 2024.


Proyek Flyover Aloha, menurut Gus Muhdlor, harus dilakukan untuk mengurai kemacetan di jalur Sidoarjo-Surabaya, tepatnya di pintu masuk Bandara Internasional Juanda.

Proyek Flyover Aloha mulai dikerjakan pada Desember 2022. Proyek itu ditargetkan rampung pada April 2024.

Untuk mengatasi kemacetan, pihaknya sudah meminta Dinas Perhubungan Sidoarjo agar berkoordinasi dengan Polresta Sidoarjo untuk membuat rekayasa lalu lintas.

Baca juga: Kisah Pilu Bocah SD di Sidoarjo Dianiaya Ibu Kandung, Tubuh Penuh Luka Lebam hingga Bekas Setrika Panas

"Efek dari pengerjaan itu membuat macet yang tak bisa terhindarkan," jelasnya.

Gus Muhdlor telah memantau pembangunan proyek jalan layang itu. Ia menilai, proyek tersebut berjalan lancar dan bisa selesai sesuai target. Ia melihat para pekerja telah bekerja optimal sesuai rencana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bom Ikan Meledak di Pasuruan Jatim, Satu Orang Tewas

Bom Ikan Meledak di Pasuruan Jatim, Satu Orang Tewas

Surabaya
Siswa SMAN 2 Kota Batu Raih Medali Emas Kejuaraan Internasional Sepeda Downhill di Malaysia

Siswa SMAN 2 Kota Batu Raih Medali Emas Kejuaraan Internasional Sepeda Downhill di Malaysia

Surabaya
Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Paket dalam Boks Hangus

Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Paket dalam Boks Hangus

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Surabaya
Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Surabaya
70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Surabaya
Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Surabaya
3 Tersangka Kasus Film 'Guru Tugas' Terancam 6 Tahun Penjara

3 Tersangka Kasus Film "Guru Tugas" Terancam 6 Tahun Penjara

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com