Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Pegawai PDAM Probolinggo Tewas Ditikam Rekan Kerja: Duel di Kantor Loket, Pelaku Kabur Naik Motor

Kompas.com - 14/01/2023, 17:34 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - DL (30), petugas loket PDAM Unit Dringu di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Probolinggo, tewas ditikam rekan kerjanya, M, pada Sabtu (14/1/2023) sekitar pukul 07.00 WIB.

DL yang merupakan warga Dusun Pacar, Desa Jangur, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur (Jatim), meregang nyawa usai ditikam berkali-kali oleh pelaku.

Kronologi kejadian

Petugas kebersihan MPP Kabupaten Probolinggo yang menjadi saksi peristiwa tersebut, Rofi, mengatakan bahwa saat itu awalnya dia mendengar erangan kesakitan.

"Kala itu saya sedang membersihkan selokan area MPP (Kabupaten Probolinggo). Tiba-tiba terdengar suara orang merintih kesakitan," kata Rofi, dikutip dari TribunJatim.com, Sabtu (14/1/2023).

Baca juga: Karyawan PDAM Probolinggo Bunuh Teman Sekantor di Mal Pelayanan Publik, Bermotif Perselingkuhan

"Saya mencari sumber suara itu. Ternyata, ada dua orang (M dan DL) berduel di depan kantor Loket PDAM," imbuhnya.

Dia melanjutkan, saat itu pelaku menikam korban berkali-kali dengan sebilah pisau. Melihat hal itu, Rofi mengaku tak berani mendekat dan melerai keduanya.

Rofi pun memilih untuk bergegas melaporkan kejadian yang dilihatnya itu kepada petugas Satpol PP di pos penjagaan gerbang masuk MPP.

"Setibanya kembali ke depan Loket PDAM bersama Satpol PP, korban sudah tergeletak bersimbah darah. Korban meninggal dunia di lokasi kejadian," ujar Rofi.

Baca juga: Harapan Ayah Bocah Laki-laki Korban Penculikan dan Pembunuhan Keji 2 Remaja di Makassar

Menurut Rofi, usai menusuk korban hingga tewas, pelaku kemudian kabur dengan mengendarai sepeda motor.

"Pelaku kabur ke arah timur mengendarai motor. Setelahnya, kami melaporkan kejadian ini ke polisi. Jasad korban dievakuasi ke kamar jenazah RSUD dr. Mohamad Saleh, Kota Probolinggo," jelasnya.

Masalah di antara keduanya belum diketahui

Staf PDAM Kabupaten Probolinggo, Sukirman, membenarkan bahwa Loket PDAM Unit Dringu di MPP Kabupaten Probolinggo membuka pelayanannya pada hari Sabtu.

Dia menjelaskan, korban pada saat kejadian memang sedang bertugas di loket tersebut, sedangkan pelaku adalah staf induk di PDAM Kabupaten Probolinggo.

Baca juga: Sosok Anak Korban Penculikan dan Pembunuhan di Makassar, Dikenal Sopan dan Rajin, Jadi Juru Parkir untuk Jajan

"Saya tidak mengetahui pasti persoalan yang dihadapi oleh keduanya. (Benar) Keduanya bekerja di PDAM Kabupaten Probolinggo," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul "Duel Maut di Probolinggo, Pegawai PDAM Tewas Ditikam Rekan Kerja, Saksi Dengar Erangan Kesakitan"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

978 Pekerja Jasa Transportasi di Kota Batu Terima Insentif Ramadhan Rp 600.000

978 Pekerja Jasa Transportasi di Kota Batu Terima Insentif Ramadhan Rp 600.000

Surabaya
Kasus DBD di Kabupaten Malang Meningkat Capai 905 Orang, 10 di Antaranya Meninggal

Kasus DBD di Kabupaten Malang Meningkat Capai 905 Orang, 10 di Antaranya Meninggal

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Sedang

Surabaya
Bertengkar dengan Istri, Ayah di Situbondo Aniaya Balitanya

Bertengkar dengan Istri, Ayah di Situbondo Aniaya Balitanya

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Perselingkuhan Istri Kades dengan Sekdes di Tuban yang Berujung Maut

Perselingkuhan Istri Kades dengan Sekdes di Tuban yang Berujung Maut

Surabaya
Paskah, Gereja Katolik Katedral Surabaya Siapkan Kuota 5.000 Jemaat

Paskah, Gereja Katolik Katedral Surabaya Siapkan Kuota 5.000 Jemaat

Surabaya
Penyebab Sekjen PDI-P Hasto Dilaporkan ke Polresta Banyuwangi

Penyebab Sekjen PDI-P Hasto Dilaporkan ke Polresta Banyuwangi

Surabaya
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Lamongan untuk Lebaran 2024

Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Lamongan untuk Lebaran 2024

Surabaya
Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas, Warga Diminta Tak Beraktivitas di Besuk Kobokan

Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas, Warga Diminta Tak Beraktivitas di Besuk Kobokan

Surabaya
Pakar Pendidikan Nilai Kampus Sebenarnya Bisa Antisipasi TPPO Modus 'Ferienjob'

Pakar Pendidikan Nilai Kampus Sebenarnya Bisa Antisipasi TPPO Modus "Ferienjob"

Surabaya
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Mojokerto untuk Lebaran 2024

Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Mojokerto untuk Lebaran 2024

Surabaya
Kasus Pembunuhan Sekdes di Tuban, dalam Sidang, Istri Pelaku Akui Selingkuh dengan Korban

Kasus Pembunuhan Sekdes di Tuban, dalam Sidang, Istri Pelaku Akui Selingkuh dengan Korban

Surabaya
Harga Daging Sapi di Banyuwangi Stabil Jelang Lebaran 2024

Harga Daging Sapi di Banyuwangi Stabil Jelang Lebaran 2024

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com