TUBAN, KOMPAS.com- Seorang pemuda di Tuban, Jawa Timur bernama Adi Priyono Santoso (18) tewas setelah tertimpa gawang saat bermain futsal di lapangan futsal Manunggal Sport Center.
Adi sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tak tertolong.
Baca juga: Cegah Cuaca Ekstrem, 800 Kilogram Garam Ditabur di Langit Pesisir Lamongan-Tuban
Kasat Reskrim Polres Tuban AKP M Gananta mengemukakan, peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (7/1/2023) malam saat korban dan teman-temannya bermain futsal.
Korban yang bermain sebagai kiper sempat bergelantungan di gawang.
Tiba-tiba, gawang yang terbuat dari besi tersebut ambruk hingga menimpa korban.
"Gawang menimpa kepala korban sehingga menyebabkan korban meninggal dunia," kata Gananta, Minggu (8/1/2023), seperti dikutip dari Tribun Jatim.
Baca juga: Viral Video Porno di Tuban, Polisi Sudah Kantongi Identitas Pemeran
Teman-teman korban berupaya memberikan pertolongan setelah gawang menimpa kepala korban.
Meski telah dilarikan ke rumah sakit, nyawa korban tak tertolong.
Keluarga korban selanjutnya melapor ke Satreskrim Polres Tuban karena menduga ada faktor kelalaian yang menyebabkan peristiwa itu terjadi.
"Kasus ini kita tangani karena ada kelalaian yang mengakibatkan korban meninggal dunia," kata dia.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Bergelantungan Saat Main Futsal, Remaja di Tuban Tewas Tertimpa Gawang, Keluarga Korban Lapor Polisi
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.