Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Praka Dwi, Anggota Marinir yang Tewas Diserang KKB, Dimakamkan di Lamongan

Kompas.com - 25/04/2022, 05:52 WIB
Hamzah Arfah,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Ratusan pelayat memadati pemakaman Praka Marinir (Anumerta) Dwi Miftahul Ahyar yang dilakukan dengan prosesi militer di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kelurahan/Kecamatan Babat, Lamongan, Jawa Timur, Minggu (24/4/2022) malam.

Penghormatan terakhir kepada anggota marinir TNI AL yang gugur usai diserang oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabupaten Nduga, Papua tersebut, dipenuhi pelayat yang merupakan warga, anggota TNI, hingga jajaran Forkopimda Lamongan.

"Saya mewakili pihak keluarga turut berduka, namun bangga atas dedikasi yang telah diberikan oleh almarhum bagi bangsa dan negara," ujar Yuli Dariyanto, salah seorang kerabat almarhum kepada awak media di rumah duka, Minggu.

Baca juga: Pesan Terakhir Praka Dwi, Anggota Marinir yang Tewas Diserang KKB di Nduga, Titip Sedekah pada Sang Kakak

Bertindak sebagai inspektur upacara dalam agenda pemakaman Praka Dwi yakni Komandan Pasukan Marinir (Danpasmar) 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan.

Mewakili korps juga sekaligus bangsa dan negara, Suherlan turut menyampaikan duka cita dan berbelasungkawa pada keluarga yang ditinggal.

"Kami turut berbelasungkawa, berduka cita atas kepergian almarhum. Kami semua bersaksi bahwa almarhum adalah sosok yang baik dan sangat berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugas," kata Suherlan saat prosesi pemakaman Praka Dwi. 

"Untuk keluarga, semoga diberikan ketabahan, kesabaran, karena semua adalah kuasa Allah SWT. Dan pastinya kami semua bangga bahwa almarhum merupakan sosok pahlawan yang gugur pada saat menunaikan tugas demi bangsa dan negara," lanjunya.

Baca juga: KKB Serang Pos Marinir di Nduga Papua, 1 Prajurit Gugur dan 1 Perwira Alami Luka Tembak

Dikenal sebagai atlet

Suherlan juga sempat menyampaikan kepada awak media sebelum prosesi pemakaman bahwa almarhum merupakan seorang atlet.

 

Praka Dwi dikenal sebagai sprinter saat menjadi siswa di SMPN 1 Babat dan melanjutkan sekolah di SMA Negeri Olahraga (SMANOR) Sidoarjo.

"Saat bergabung dengan satuan, almarhum merupakan atlet triatlon," tutur Hartono, salah seorang rekan almarhum di satuan Marinir intai amphibi TNI AL.

Sementara Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, yang turut datang menyampaikan turut berbangga atas dedikasi almarhum saat masih hidup dan duka cita kepada keluarga yang ditinggalkan.

"Kami semua turut bangga atas dedikasi almarhum. Semoga menjadi inspirasi bagi kita semua, perjuangan yang dilakukan almarhum harus menjadi spirit kita bersama dalam mempertahankan NKRI," tutur Yuhronur.

Baca juga: Anggota Marinir Pratu Dwi Gugur Saat KKB Serang dan Tembaki Pos Satgas Kodim di Nduga Papua

Selain Yuhronur, turut hadir pula Sekda Pemkab Lamongan Mohammad Nalikan, Dandim 0812 Lamongan, Kapolres Lamongan, Camat Babat dan juga sejumlah pejabat lain.

Mereka turut memberikan penghormatan bagi almarhum, yang gugur dalam berjuang membela bangsa dan negara.

Sebelumnya diberitakan, Praka Dwi gugur dalam serangan oleh KKB di Pos Satgas Kodim Mupe Yonif 3 Mar di Kalikote, Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, Jumat (22/4/2022) sore.

Sebagai bentuk penghargaan dari negara, almarhum mendapat kenaikan pangkat dari Pratu menjadi Praka Marinir (Anumerta).

Selain menewaskan Praka Dwi, serangan KKB juga menyebabkan Mayor Mar Lilik Cahyanto mengalami luka tembak di bagian bahu. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Anies-Cak Imin Minta Pendukung Tanam Pohon Sawo Kecik di Depan Rumah untuk Penanda

Anies-Cak Imin Minta Pendukung Tanam Pohon Sawo Kecik di Depan Rumah untuk Penanda

Surabaya
PWNU Jatim Haramkan Penggunaan Karmin untuk Pewarna Makanan

PWNU Jatim Haramkan Penggunaan Karmin untuk Pewarna Makanan

Surabaya
Bus Pariwisata Cahaya Mulya Terbakar di Ngawi

Bus Pariwisata Cahaya Mulya Terbakar di Ngawi

Surabaya
Viral Penarikan Sumbangan SMPN 1 Ponorogo untuk Beli Mobil, Begini Kata Kepsek dan Kadisdik

Viral Penarikan Sumbangan SMPN 1 Ponorogo untuk Beli Mobil, Begini Kata Kepsek dan Kadisdik

Surabaya
LHKPN Diselidiki KPK, Sekdaprov Jatim Adhy Karyono Janji Kooperatif

LHKPN Diselidiki KPK, Sekdaprov Jatim Adhy Karyono Janji Kooperatif

Surabaya
Bersama Anies Sowan ke Kiai di Jombang, Cak Imin: Didoakan Supaya Lancar

Bersama Anies Sowan ke Kiai di Jombang, Cak Imin: Didoakan Supaya Lancar

Surabaya
Kronologi Ibu di Probolinggo Tewas Dibunuh Suami dan Anak, Korban Dituduh Selingkuh

Kronologi Ibu di Probolinggo Tewas Dibunuh Suami dan Anak, Korban Dituduh Selingkuh

Surabaya
Sowan Kiai di Bangkalan, Erick Thohir: Minta Doa untuk Piala Dunia U-17

Sowan Kiai di Bangkalan, Erick Thohir: Minta Doa untuk Piala Dunia U-17

Surabaya
Truk Tabrak PJU di Lumajang, Satu Orang Terjepit

Truk Tabrak PJU di Lumajang, Satu Orang Terjepit

Surabaya
Gara-Gara Rokok, Bapak di Pasuruan Dibunuh Anak Kandung

Gara-Gara Rokok, Bapak di Pasuruan Dibunuh Anak Kandung

Surabaya
Suami di Probolinggo Bacok Istri hingga Tewas akibat Persoalan Perselingkuhan

Suami di Probolinggo Bacok Istri hingga Tewas akibat Persoalan Perselingkuhan

Surabaya
Hashim Djojohadikusumo Sebut Gibran Ideal Jadi Cawapres Prabowo

Hashim Djojohadikusumo Sebut Gibran Ideal Jadi Cawapres Prabowo

Surabaya
Polisi Gagalkan Pengiriman 1,8 Kg Ganja ke Blitar lewat Ekspedisi

Polisi Gagalkan Pengiriman 1,8 Kg Ganja ke Blitar lewat Ekspedisi

Surabaya
Anies Ceritakan Penutupan Alexis di Hadapan Para Kiai Jember

Anies Ceritakan Penutupan Alexis di Hadapan Para Kiai Jember

Surabaya
Pikap Tabrak Pembatas Jalan lalu Terbalik di Jalan Sukomanunggal Surabaya, Lalu Lintas Sempat Macet

Pikap Tabrak Pembatas Jalan lalu Terbalik di Jalan Sukomanunggal Surabaya, Lalu Lintas Sempat Macet

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com