Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecelakaan Beruntun Libatkan Truk, Mobil, dan Motor di Jalan Madiun-Surabaya, 3 Orang Terluka

Kompas.com - 13/04/2022, 20:06 WIB
Muhlis Al Alawi,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com,- Tiga orang terluka dalam sebuah kecelakaan beruntun yang melibatkan truk pengangkut pasir, mobil, dan satu sepeda motor di ruas jalan nasional Madiun-Surabaya tepatnya di Desa Jogodayuh, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Rabu (13/4/2022) siang.

Kepala Unit Penegakan Hukum Satuan Lalu Lintas Polres Madiun, Ipda Roni Susanto yang dikonfirmasi Kompas.com mengatakan, tiga orang yang mengalami luka yakni pengemudi sepeda motor Cupma Riya Cipta Sari (24) dan dua penumpang mobil atas nama Kademin (70) dan Rofi Royan Azima (9).

“Ketiga korban luka-luka warga Kabupaten Ponorogo,” kata Roni, Rabu.

Baca juga: Beredar Video Mesum Sepasang Remaja di Madiun, Polisi Periksa Guru dan Pemeran Perempuan

Kecelakaan itu bermula saat mobil Daihatsu Xenia bernomor polisi AE 1938 VD yang dikemudikan Dwi Suprayogo dan sepeda motor Yamaha Mio bernomor polisi AE 2182 VR yang dikendarai Cupma melaju dari arah Surabaya menuju Madiun.

Sesampainya di lokasi kejadian, mobil yang dikemudikan Dwi hendak mendahului sepeda motor yang dikendarai Cupma.

Namun saat mendahului, posisi mobil terlalu ke kanan sehingga bertabrakan dengan truk bernomor polisi AE 8394 NG yang dikemudikan Wawan Krisdiyanto dari lawan arah. 

“Setelah menabrak truk, mobil itu berjalan oleng ke kiri menubruk sepeda motor yang dikemudikan Cupma,” kata Roni.

Baca juga: 18 Warga NTT Tewas dalam Kecelakaan Maut di Pegunungan Arfak, Mayoritas Pekerja Tambang

Setelah bertabrakan dengan mobil, posisi truk pengangkut pasir pun terguling hingga pasir yang diangkut tumpah ke jalan raya.

Beruntung, pengemudi mobil dan truk selamat dari insiden tersebut.

Ketiga kendaraan yang terlibat kecelakaan kini telah diamakan Satlantas Polres Madiun. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dominasi Perolehan Kursi DPRD Situbondo, PKB dan PPP Bisa Usung Calon Sendiri di Pilkada

Dominasi Perolehan Kursi DPRD Situbondo, PKB dan PPP Bisa Usung Calon Sendiri di Pilkada

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Kronologi Kecelakaan Truk Tangki di Jalur Jember-Banyuwangi, 1 Tewas dan Rumah Warga Rusak

Kronologi Kecelakaan Truk Tangki di Jalur Jember-Banyuwangi, 1 Tewas dan Rumah Warga Rusak

Surabaya
Pengedar Sabu Asal Lumajang Ditangkap Usai Bertransaksi di Depan Restoran Ayam Goreng

Pengedar Sabu Asal Lumajang Ditangkap Usai Bertransaksi di Depan Restoran Ayam Goreng

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Surabaya
Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Surabaya
PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Surabaya
Tolak Posisi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Khofifah Pilih Maju Pilkada Jatim 2024

Tolak Posisi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Khofifah Pilih Maju Pilkada Jatim 2024

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com