SURABAYA, KOMPAS.com - Tunjungan Plaza, Surabaya, Jawa Timur mengalami kebakaran, Rabu (13/4/2022) sekitar pukul 17.30 WIB.
Belum diketahui secara pasti apa yang menjadi penyebab kebakaran di salah satu mal terbesar di Kota Surabaya itu.
Baca juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Surabaya Hari Ini, 13 April 2022
Saat ini, petugas dari Dinas Pemadan Kebakaran Kota Surabaya beserta BPBD Kota Surabaya sedang melakukan penanganan di lokasi kebakaran.
Petugas Command Center 112 Surabaya Awang Dhenny mengatakan, kebakaran terjadi baru saja sekitar pukul 17.30 WIB.
"Saat ini ada 10 unit mobil PMK ditambah dengan 3 unit Bronto Skylift diterjunkan di lokasi," kata Awang Dhenny kepada wartawan, Rabu (13/4/2022).
Baca juga: Kecelakaan di Tol Madiun-Surabaya, Anggota DPRD Kota Kediri Meninggal Dunia
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.