Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Personel D’Masiv Alami Kecelakaan di Situbondo, Mobil Tabrak Tiang, Ini Kronologinya

Kompas.com - 27/03/2022, 21:35 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Mobil yang mengangkut tiga personel band D’Masiv mengalami kecelakaan tunggal di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur (Jatim), Minggu (27/3/2022) dini hari.

Mobil Toyota Innova bernomor polisi P 45 QP menghantam tiang lampu di bahu Jalan Raya Desa Asembagus-Trigonco, Kabupaten Situbondo.

Di dalam mobil tersebut terdapat tiga personel band D’Masiv, yakni Rian Ekky Pradipta (vokalis), Nurul Darma Ramadan (gitaris), dan Wahyu Priaji (drummer).

Mobil yang dikemudikan FAD (27), warga Desa/Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, Jatim, ini juga mengangkut seorang kru D’Masiv berinisial FT (35) warga Larangan, Tangerang, Banten.

Kecelakaan bermula saat mobil melaju dari arah barat.

Setibanya di lokasi kejadian, tiba-tiba mobil oleng hingga akhirnya menabrak pohon yang ada di selatan jalan raya.

Mobil baru berhenti setelah menabrak tiang penerangan jalan umum (PJU).

Baca juga: Mobil yang Ditumpangi Menabrak, 3 Personel DMASIV Luka-luka

Sopir diduga mengantuk

Kepala Unit Kecelakaan (Kanit Laka) Kepolisian Resor (Polres) Situbondo Ipda Kadek Yasa mengatakan, kecelakaan tersebut diduga disebabkan sopir mengantuk.

Akibatnya sopir tidak dapat mengendalikan mobil hingga akhirnya mengalami kecelakaan.

"Dugaan sementara penyebab laka tunggal itu sopirnya mengantuk, namun kita masih akan melakukan oleh TKP," ujarnya, Minggu, dikutip dari Tribunnews.

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasi Humas) Polres Situbondo Iptu Ahmad Sutrisno menuturkan, insiden itu terjadi saat rombongan hendak menuju Banyuwangi.

"Di Jalan Asembagus, jalan biasa, jalan nasional. Iya (nabrak tiang). Iya malam (dini hari). Dia sedang berangkat (ke Banyuwangi). Empat orang," ucapnya.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan Mobil Personel DMASIV, Sopir Mengantuk Tabrak Tiang Lampu

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kakak Adik Buat Sabu di Rumah Kontrakan Pasuruan, Pelaku Berdalih Bisnis Kosmetik

Kakak Adik Buat Sabu di Rumah Kontrakan Pasuruan, Pelaku Berdalih Bisnis Kosmetik

Surabaya
Setelah 6 Jam, Kebakaran GM Plaza Lumajang Berhasil Dipadamkan

Setelah 6 Jam, Kebakaran GM Plaza Lumajang Berhasil Dipadamkan

Surabaya
PDI-P Beri Ruang Pertama untuk Petahana pada Pilkada Kabupaten Malang 2024

PDI-P Beri Ruang Pertama untuk Petahana pada Pilkada Kabupaten Malang 2024

Surabaya
Cerita di Balik Video Pertunangan Bocah 7 Tahun di Madura, Berawal dari Janji di Tanah Suci 8 Tahun Lalu

Cerita di Balik Video Pertunangan Bocah 7 Tahun di Madura, Berawal dari Janji di Tanah Suci 8 Tahun Lalu

Surabaya
Polisi Cabuli Anak Tiri Selama 4 Tahun, Nenek Korban: Hukum, Pecat, Tak Ada Ampun

Polisi Cabuli Anak Tiri Selama 4 Tahun, Nenek Korban: Hukum, Pecat, Tak Ada Ampun

Surabaya
Anak Anggota DPRD Surabaya Terseret Kasus Dugaan Penganiayaan, Bermula Kaca Mobilnya Dilempar Batu

Anak Anggota DPRD Surabaya Terseret Kasus Dugaan Penganiayaan, Bermula Kaca Mobilnya Dilempar Batu

Surabaya
Rumah Via Vallen di Sidoarjo Digeruduk Orang, Adik Diduga Tersangkut Kasus Gadai Motor

Rumah Via Vallen di Sidoarjo Digeruduk Orang, Adik Diduga Tersangkut Kasus Gadai Motor

Surabaya
Kebakaran GM Plaza Lumajang, 1 Satpam Dilarikan ke RS akibat Sesak Napas

Kebakaran GM Plaza Lumajang, 1 Satpam Dilarikan ke RS akibat Sesak Napas

Surabaya
 Pilu, Bocah 15 Tahun di Surabaya 4 Tahun Jadi Korban Kekerasan Seksual Ayah Tiri yang Berprofesi Polisi

Pilu, Bocah 15 Tahun di Surabaya 4 Tahun Jadi Korban Kekerasan Seksual Ayah Tiri yang Berprofesi Polisi

Surabaya
Kesaksian Pemilik Rumah di Pasuruan yang Dijadikan Tempat Produksi Narkotika: Bilangnya Usaha Kosmetik

Kesaksian Pemilik Rumah di Pasuruan yang Dijadikan Tempat Produksi Narkotika: Bilangnya Usaha Kosmetik

Surabaya
Rumah Terbakar di Jember, Penghuni Lansia Tewas Saat Berupaya Padamkan Api

Rumah Terbakar di Jember, Penghuni Lansia Tewas Saat Berupaya Padamkan Api

Surabaya
4 Tahun Cabuli Anak Tiri, Oknum Polisi Surabaya Berlutut agar Laporan Dicabut

4 Tahun Cabuli Anak Tiri, Oknum Polisi Surabaya Berlutut agar Laporan Dicabut

Surabaya
Mensos Risma Minta Pemkab Lumajang Lebih Tanggap Antisipasi Bencana, Bandingkan dengan Penanganan Merapi

Mensos Risma Minta Pemkab Lumajang Lebih Tanggap Antisipasi Bencana, Bandingkan dengan Penanganan Merapi

Surabaya
Istri Napi Jalankan Bisnis Pembuatan Sabu Skala Rumahan, Dikendalikan Suami dari Lapas

Istri Napi Jalankan Bisnis Pembuatan Sabu Skala Rumahan, Dikendalikan Suami dari Lapas

Surabaya
Pria di Bangkalan Ditangkap karena Curi Motor, Salah Satunya Milik Polisi

Pria di Bangkalan Ditangkap karena Curi Motor, Salah Satunya Milik Polisi

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com