Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bawa Sekarung Rumput, Saiman Tewas Diduga Terpeleset ke Sungai

Kompas.com - 22/12/2021, 15:13 WIB
Asip Agus Hasani,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - Seorang pencari ikan di Sungai Lodagung di Kelurahan Jegu, Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar kaget saat menyaksikan tubuh seorang pria tengkurap di sungai, Rabu (22/12/2021) pagi.

Di sebelah mayat tersebut terdapat karung berisi rumput. Sedangkan di bibir sungai, terdapat sepeda motor tergeletak dalam posisi terbalik.

Baca juga: Tertimpa Dahan Pohon Saat Bermain di Sendang, Siswa SD di Blitar Tewas

Kondisi meninggal

Pria pencari ikan tersebut segera memberitahukan apa yang dia lihat pada sejumlah warga yang sedang bekerja di sawah.

Salah satunya Suji, warga sekitar. Mereka akhirnya mengetahui, identitas pria yang ditemukan tengkurap di sungai tersebut adalah Saiman (63), warga Kelurahan Jegu.

Kapolsek Lodoyo Timur AKP Agus Susanto mengungkapkan, polisi yang mendapatkan laporan segera mendatangi lokasi.

"Ketika diperiksa, korban sudah dalam keadaan meninggal. Diperkirakan meninggalnya korban baru dua jam sebelum polisi tiba di lokasi pada pukul 09.30 WIB," ujar Agus saat dikonfirmasi wartawan, Rabu.

Baca juga: Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Puan Maharani Disambut Yel Puan Presiden

Diduga terpeleset

Polisi menduga Saiman terpeleset saat melewati tempat kejadian dengan sepeda motornya.

Karena jalan sempit yang dilewati persis berimpitan dengan bibir sungai, kata dia, sepeda motor Saiman ambruk ke arah sungai dan tersangkut di bibir sungai.

Namun, tubuh Saiman meluncur ke arah sungai dan kepalanya membentur bebatuan di dasar sungai.

"Kebetulan air sungai sedang dangkal, sekitar 20 sentimeter saja kedalamannya. Tapi posisi jasad korban tengkurap sehingga wajah terendam air sungai," ujar Agus.

Baca juga: Sapi Berbobot 300 Kg di Blitar Terperosok ke Septic Tank Sedalam 3 Meter, Bagaimana Penyelamatannya?

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

Surabaya
PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

Surabaya
2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

Surabaya
Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Surabaya
Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Surabaya
Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Surabaya
Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Surabaya
Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Surabaya
Gara-gara Dicerai Sepihak, TKW Asal Madiun Rusak Rumah Hasil Menabung Selama 9 Tahun

Gara-gara Dicerai Sepihak, TKW Asal Madiun Rusak Rumah Hasil Menabung Selama 9 Tahun

Surabaya
Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Sidoarjo-Gresik Belum Ditemukan, Proses Pencarian Diperluas

Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Sidoarjo-Gresik Belum Ditemukan, Proses Pencarian Diperluas

Surabaya
Pemkab Lumajang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Lahar Dingin Semeru

Pemkab Lumajang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Lahar Dingin Semeru

Surabaya
Paman di Pamekasan Tega Cabuli Keponakannya di Kantor Kelurahan

Paman di Pamekasan Tega Cabuli Keponakannya di Kantor Kelurahan

Surabaya
Alasan Sakit, Bupati Sidoarjo Mangkir Panggilan Pemeriksaan KPK

Alasan Sakit, Bupati Sidoarjo Mangkir Panggilan Pemeriksaan KPK

Surabaya
Polisi Periksa CCTV di Sekitar Lapangan Basket Alun Alun Magetan, Isa Bajaj Minta Pelaku Kekerasan terhadap Anaknya Bertanggung Jawab

Polisi Periksa CCTV di Sekitar Lapangan Basket Alun Alun Magetan, Isa Bajaj Minta Pelaku Kekerasan terhadap Anaknya Bertanggung Jawab

Surabaya
Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Yakin MK Menangkan Prabowo-Gibran

Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Yakin MK Menangkan Prabowo-Gibran

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com