Salin Artikel

Gudang Berisi Tembakau Milik PTPN I Regional IV di Jember Ludes Terbakar

Komandan Regu (Danru) B Damkar Jember Dwi Atmoko menjelaskan pihaknya mendapatkan informasi kebakaran tersebut dari masyarakat sekitar pukul 03.40 WIB.

Setelah itu, pihaknya langsung mendatangi lokasi dengan menggunakan dua unit mobil Damkar untuk melakukan pemadaman.

"Ada satu bangunan gudang berisi penuh tembakau terbakar habis," ujarnya kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Minggu.

Menurut dia, api susah dipadamkan karena banyaknya material yang mudah terbakar di dalam gudang tersebut.

Diketahui, gudang berisikan tembakau dan bambu yang dipakai sebagai alat pengering.

Pihak Damkar kewalahan memadamkan api sehingga satu gudang tembakau habis dilalap si jago merah sampai merobohkan beberapa dinding bangunan gudang.

"Penyebab terjadinya kebakaran gudang tersebut masih dalam penyelidikan pihak kepolisian," papar dia.

Dwi menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran yang berhasil dipadamkan sekitar pukul 05.56 WIB tersebut.

Namun, kerugian akibat kebakaran gudang pengeringan itu diprediksi mencapai ratusan juta rupiah.

"Untuk itu, kami menghimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap segala jenis potensi kebakaran dan harus ikut berperan aktif dalam pencegahan dan penanggulangan kebakaran," pungkas dia.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/03/17/102900378/gudang-berisi-tembakau-milik-ptpn-i-regional-iv-di-jember-ludes-terbakar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke