Salin Artikel

Ruang Server RS Mata Undaan Surabaya Terbakar, Pasien Dievakuasi

SURABAYA, KOMPAS.com - Salah satu ruangan di Rumah Sakit (RS) Mata Undaan, Kota Surabaya, Jawa Timur, mengalami kebakaran pada Kamis (29/2/2024). Sejumlah pasien dievakuasi untuk menghindari jatuhnya korban.

Kabid Opersional Damkar dan Penyelamatan Surabaya, Wasis Sutikno mengatakan, kebakaran rumah sakit yang berada di Jalan Undaan Kulon, Genteng, itu terjadi sekitar pukul 04.00 WIB.

"Mobil pemadam yang diberangkatkan ada enam, dua dari Rayon 1 Pasar Turi, dua Rayon 2 Tambak Rejo, satu Tempur Pos Menur, dan satu lagi tim rescue," kata Wasis ketika dikonfirmasi melalui pesan.

Wasis mengungkapkan, kebakaran tersebut diketahui pertama kali oleh satpam RS Mata Undaan. Petugas keamanan itu mendengar adanya suara ledakan di lantai dua bangunan tersebut.

"Satpam mendengar ledakan lalu mencium asap, saat dilakukan pengecekan ternyata sudah ada api," jelasnya.

"Ruangan server yang terbakar berada di lantai dua, di ruangan server terdapat penyimpanan alat elektronik. Diduga karena korsleting listrik," tambahnya.

Akhirnya, petugas memastikan api tersebut sudah padam sekitar pukul 05.00 WIB. Akan tetapi, pasien belum bisa langsung kembali ke kamarnya hingga area itu dipastikan benar-benar aman.

"Total pasien yang dievakuasi di lantai dua ada 15 pasien, kemduian di lantai tiga ada 16 pasien. Dievakuasi dengan kondisi selamat," ujarnya.

Manager Pemasaran dan Hubungan Kemitraan RS Mata Undaan, Yonita Eka mengatakan, tidak ada korban dalam peristiwa itu. Namun, sistem informasi masih belum berfungsi.

"Meskipun kebakaran telah berhasil dipadamkan, ruang server dan sistem informasi rumah sakit masih belum dapat diakses, tetapi layanan kesehatan tetap berjalan," kata Yonita.

"Kami bersyukur dapat melaporkan bahwa tidak ada korban cedera dalam kejadian ini, karena semua pasien berhasil dievakuasi dengan selamat," tambahnya.

Selain itu, kata Yonita, pihaknya masih menunggu proses penyelidikan aparat kepolisian. Hal tersebut untuk memastikan penyebab kebakaran yang terjadi di ruang server.

"Penyebab kebakaran masih tahap penyelidikan pihak kepolisian dan belum dapat dipastikan jumlah keruginan akibat kejadian. Kami masih berkoordinasi terkait tindak lanjut atas situasi ini," jelasnya.

Yonita pun mengimbau agar masyarakat yang ingin melakukan pemeriksaan agar langsung datang ke RS Mata Undaan. Sampai sistem informasi rumah sakit tersebut bisa diakses kembali.

"Sementara itu, pasien diharapkan dapat datang langsung untuk pemeriksaan. Dan kami akan menginformasikan lebih lanjut tentang solusi alternatif yang akan kami sediakan," ujarnya.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/02/29/160341678/ruang-server-rs-mata-undaan-surabaya-terbakar-pasien-dievakuasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke