Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mentan RI Target Bangkalan Sumbang 40.000 Ton Beras dalam Setahun

Kompas.com - 14/05/2024, 18:02 WIB
Taufiqurrahman,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Menteri Pertanian (Mentan) Republik Indonesia, Andi Amran Sulaiman, menargetkan kenaikan produksi beras di Kabupaten Bangakalan, Jawa Timur hingga 40.000 ton dalam semusim.

Target itu disesuaikan dengan lahan sawah di Kabupaten Bangkalan yang luasnya mencapai 29.540 hektare.

Lahan tersebut terbagi menjadi sawah tadah hujan seluas 21.491 hektare, sawah irigasi seluas 8.049 hektare dan tanag tegal seluas 62.618 hektare.

Baca juga: 4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

Untuk mencapai target tersebut, Kementan RI menggenjot program pemipaan di seluruh Indonesia.

Program pemipaan itu termasuk di Kabupaten Bangkalan yang ditinjau langsung Andi Amran, Selasa (14/5/2024).

“Pipanisasi di lahan pertanian terus kami genjot agar produksi hasil beras di Jawa Timur meningkat hingga 2 juta ton dan di Bangkalan kita target meningkat 40.000 ton per tahun,” kata Andi Amran.

Amran menambahkan, target peningkatan 2 juta ton di Jawa Timur itu setara dengan Rp 1 triliun. Oleh sebab itu, pemipaan digenjot agar petani setahun bisa panen 3 kali.

Di Bangkalan ada 20.000 hektare sawah yang bisa dimanfaatkan dalam rangka pemipaan. Luas sawah tersebut bisa menambah produksi beras 40.000 ton jika setahun bisa panen sampai 3 kali.

“Kalau betul-betul terwujud dengan baik maka ada pengurangan impor beras nasional hingga 50 persen dari kebutuhan nasional,” imbuhnya.

Baca juga: Produksi Beras di Madiun Meningkat, Triwulan Pertama Capai 41.815 Ton

Program irigasi dan perpompaan (Irpom) di Jawa Timur mencapai 1.183 titik yang dibagi untuk 31 kabupaten dan kota.

Untuk Pulau Madura, jumlah irpom yang disediakan mencapai 326 unit yang dibagi untuk 4 kabupaten, yakni Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep.

Sementara itu PJ Bupati Bangkalan, Arief M Edie, optimistis untuk meningkatkan produksi beras sesuai rencana Kementan RI. Target itu bisa tercapai jika mendapat dukungan Kementan.

“Kalau tidak dibantu dari Kementan RI, sulit. Untung hari ini Bangkalan dapat perhatian dan kami berharap peningkatan produksi berasi ini dapat meningkatkan kesejahteraan petani,” ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Surabaya
3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

Surabaya
PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

Surabaya
Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Surabaya
Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Surabaya
Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Surabaya
Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Surabaya
Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Surabaya
Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Surabaya
3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

Surabaya
Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Surabaya
Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Surabaya
Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Surabaya
Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Surabaya
Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com