Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Truk Molen Oleng Tabrak Tiang dan 3 Motor di Kota Malang

Kompas.com - 29/03/2024, 15:34 WIB
Nugraha Perdana,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Truk molen dengan nomor polisi AG 8840 UP mengalami kecelakaan di Jalan Raya Gadang, Kelurahan Gadang, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Jawa Timur, pada Jumat (29/3/2024) siang.

Penyebab kecelakaan diduga karena sopir truk mengalami pusing.

Warga di sekitar lokasi kejadian, Yayuk mengatakan, beberapa waktu sebelum kejadian tersebut dirinya sedang duduk santai mengoperasikan telepon genggam.

Baca juga: Cuaca Gerimis dan Berkabut, Truk Molen Terguling di Jalan Menurun Bukit Menoreh

Tiba-tiba, dia mendengar suara keras selama beberapa detik pada pukul 12.30 WIB.

"Saya keluar, posisi truk sudah rusak di pinggir jalan, sopir seperti shock, bengong," kata Yayuk.

Truk tersebut menabrak beberapa tiang provider telekomunikasi dan bangunan kedai pecel milik Rumina. Termasuk, tiga sepeda motor yang terparkir di depannya. Tiga motor itu mengalami rusak parah.

"Sopirnya kondisi bernapas, dibawa ke rumah sakit," katanya.

Baca juga: Truk Molen Tabrak Rambu Jalan di Mampang, Sopir: Kalau Enggak Banting Setir, Banyak yang Kena

Kanit Turjawali Satuan Lalu Lintas Polresta Malang Kota, AKP M Syaikhu mengatakan, di dalam truk molen tersebut hanya terdapat sopir yang diketahui bernama Agus Sudaryanto (55), asal Blitar.

Truk tersebut sebenarnya hendak kembali ke garasi perusahaan yang berada di Blitar. Kondisi truk mengalami ringsek di bagian depan.

"Pengemudi mengalami pusing, kemudian kendaraan truk tersebut hilang kendali, dan mengalami oleng ke kiri, nabrak tiang, teras, dan tiga sepeda motor yang parkir," katanya.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Kondisi sopir yang sempat terjepit mengalami luka lecet pada bagian kaki dan tangan dan telah dievakuasi ke IGD Rumah Sakit Saiful Anwar Malang.

Proses evakuasi truk tersebut dengan menyingkirkan kabel-kabel dan tiang yang menghalangi dan sempat mengakibatkan arus lalu lintas padat.

Kemudian, sekitar pukul 15.00 WIB, truk molen dievakuasi menggunakan kendaraan derek dan dibawa ke Unit Gakkum Satuan Lalu Lintas Polresta Malang Kota.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Surabaya
Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Surabaya
70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Surabaya
Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Surabaya
3 Tersangka Kasus Film 'Guru Tugas' Terancam 6 Tahun Penjara

3 Tersangka Kasus Film "Guru Tugas" Terancam 6 Tahun Penjara

Surabaya
Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film 'Guru Tugas', Sutradara dan Pemain

Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film "Guru Tugas", Sutradara dan Pemain

Surabaya
Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Surabaya
Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Surabaya
4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com