Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menanti Peresmian Jembatan Kaca Bromo yang Waktunya Belum Pasti...

Kompas.com - 03/02/2024, 19:18 WIB
Ahmad Faisol,
Farid Assifa

Tim Redaksi

PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Jembatan kaca Bromo di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, hingga kini masih belum kunjung diresmikan. Padahal pembangunannya sudah selesai pada akhir tahun 2022 lalu.

Kabar peresmian jembatan kaca Bromo sering molor. Pada akhir tahun 2022, informasinya jembatan kaca akan diresmikan pada akhir tahun itu juga.

Memasuki akhir tahun 2023, jembatan kaca tersebut kembali dikabarkan bakal diresmikan pada akhir tahun 2023.

Namun hingga Februari 2024 ini, jadwal jembatan kaca Bromo diresmikan dan dibuka untuk umum masih belum pasti.

Baca juga: Kami Minta Keamanan Jembatan Kaca Bromo Ditingkatkan agar Kejadian di Banyumas Tak Terulang

Kepala Bagian Tata Usaha TNBTS Septi Eka Wardhani mengatakan, jembatan kaca Bromo tak kunjung diresmikan karena belum selesainya sarana dan prasarana yang mendukung.

"Sarpras-nya belum selesai dikerjakan," kata Septi melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Sabtu (3/2/2024).

Penjabat (Pj) Bupati Probolinggo Ugas Irwanto pun hingga kini masih belum mengetahui kapan jembatan tersebut akan diresmikan.

Kata Ugas, Kementerian PUPR, mengharap Presiden RI Joko Widodo meresmikan jembatan kaca itu.

"Kami juga belum tahu kapan jembatan kaca Bromo akan diresmikan. Kami menunggu informasi lebih lanjut dari Kementerian PUPR," ujar Ugas kepada Kompas.com.

Jika diberi pilihan, Ugas berharap jembatan kaca tersebut segera diresmikan agar bisa segera dibuka dan dikunjungi wisatawan.

Menurut Ugas, jembatan kaca tersebut sudah diserahkan kepada Pemkab Probolinggo oleh Kementerian PUPR.

Persiapan untuk membuka jembatan kaca juga sudah dilakukan Pemkab Probolinggo.

Sejauh ini, lanjut Ugas, selain pembangunan terminal Seruni Point, pemkab sudah menyiapkan keamanan, penjaga, dan kursi-kursi untuk wisatawan.

Sampai dengan hari ini, proses kerja sama dengan pihak ketiga sedang berjalan, karena nantinya jembatan kaca Bromo tersebut juga dikelola oleh pihak ketiga yang profesional.

"Diharapkan setelah pihak rekanan atau pihak ketiga sudah ada, nanti ketika peresmian jembatan kaca itu dilakukan, maka pihak ketiga nanti yang akan menyiapkannya," kata Ugas.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com