Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Truk Damkar Situbondo Adu Banteng dengan Motor, 1 Orang Tewas

Kompas.com - 09/08/2023, 08:57 WIB
Ridho Abdullah Akbar,
Krisiandi

Tim Redaksi

SITUBONDO, KOMPAS.com - Truk Pemadam Kebakaran Situbondo bernomor polisi P 8529 EP bertabrakan dengan motor Honda Tiger dengan nomor polisi P 3340 CZ di Jalan Raya Pantura Suboh, Kecamatan Suboh, Kabupaten Situbondo, Provinsi Jawa Timur pada Selasa (8/8/2023).

Kanit Laka Polres Situbondo Ipda Kadek Yasa menyatakan petistiwa kecelakaan tersebut membuat Ahmad Faisal Hamdani (23) warga Dusun Asemkandang, Kecamatan Suboh, Kabupaten Situbondo meninggal dunia dengan cidera serius di bagian kepala.

"Korbannya meninggal ketika sedang perawatan," kata Kadek ketika dihubungi Rabu (9/8/2023).

Baca juga: Bus Tabrak Pembatas Jalan dan Terguling di Sleman, Penumpang Selamat

Dia menjelaskan bahwa saat kecelakaan, truk Damkar berjenis Hino Dutro itu melaju dari arah barat ke timur.

Secara bersamaan melesat dari arah timur ke barat kendaraan korban dengan kecepatan tinggi.

"Damkar dari arah barat ke timur dan motor dari arah timur ke barat dengan kondisi kencang, ketika sudah jarak dekat telat ngerem," katanya.

Sementara itu, Kasatpol PP Situbondo Sopan Efendi menyatakan, akibat kecelakaan tersebut pihak Pemerintah Kabupaten Situbondo bertanggung jawab atas meninggalnya pengendara motor meninggal.

"Kami bertanggungjawab dan sudah berkoordinasi dengan bupati akan memberi tali asih kepada korban, dan kami turut berduka cita," kata Sopan Efendi ketika dihubungi Kompas.com Rabu (9/8/2023).

Sopan juga menyatakan bahwa mobil pemadam kebakaran tersebut sedang melakukan tugasnya.

Informasi yang didapat dari keterangan anak buahnya menyatakan tabrakan terjadi berawal ada mobil ambulans yang juga melintas dari timur.

Baca juga: Tak Kuat Menanjak di Jalan Tol Makassar, Truk Kontainer Tabrak Pembatas Jalan hingga Terguling

"Dia (mobil ambulans) tidak mau minggir, sampai anggota kita keluar badan minta jalan namun malah didem (lampu penanda) oleh mobil ambulan," ujar Sopan.

Di saat yang bersamaan dibelakang ambulans ada sepeda motor korban. Ketika ambulans belok kiri untuk menghindar benturan, sepeda motor yang dibelakangnya menabrak mobil damkar.

"Mobil ambulan setelah dicek tidak membawa pasien, seharusnya memberi jalan kepada mobil pemadamn kebakaran karena sedang emergency pemadaman api," terangnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi di Kota Malang Tangkap Pelaku Eksibisionis

Polisi di Kota Malang Tangkap Pelaku Eksibisionis

Surabaya
Embarkasi Surabaya Berangkatkan 39.228 Calon Haji Tahun Ini

Embarkasi Surabaya Berangkatkan 39.228 Calon Haji Tahun Ini

Surabaya
PPDB 2024 di Kota Madiun Diperketat, Kadisdik: Tak Bisa Lagi Titip KK

PPDB 2024 di Kota Madiun Diperketat, Kadisdik: Tak Bisa Lagi Titip KK

Surabaya
Pilkada Jember, Calon Perseorangan Harus Penuhi Syarat Minimal Dapat 128.195 Dukungan

Pilkada Jember, Calon Perseorangan Harus Penuhi Syarat Minimal Dapat 128.195 Dukungan

Surabaya
Pria asal Bekasi Ditangkap Polisi karena Ancam Sebarkan Konten Pornografi Pacarnya di Bawah Umur asal Malang

Pria asal Bekasi Ditangkap Polisi karena Ancam Sebarkan Konten Pornografi Pacarnya di Bawah Umur asal Malang

Surabaya
Pilkada Kabupaten Sumenep, Calon Perseorangan Harus Kantongi 65.786 Dukungan

Pilkada Kabupaten Sumenep, Calon Perseorangan Harus Kantongi 65.786 Dukungan

Surabaya
Ayah, Ibu, dan Anak Tewas Ditabrak Truk di Bojonegoro, Polisi: Sopir Mabuk Miras

Ayah, Ibu, dan Anak Tewas Ditabrak Truk di Bojonegoro, Polisi: Sopir Mabuk Miras

Surabaya
Pengendara Motor di Gresik Tewas Usai Tabrak Truk Parkir Pinggir Jalan

Pengendara Motor di Gresik Tewas Usai Tabrak Truk Parkir Pinggir Jalan

Surabaya
Pilkada Jember, Bupati dan Wakil Ketua DPRD Berebut Rekomendasi Nasdem

Pilkada Jember, Bupati dan Wakil Ketua DPRD Berebut Rekomendasi Nasdem

Surabaya
2 Pemuda di Surabaya Perkosa Anak di Bawah Umur Usai Tenggak Miras

2 Pemuda di Surabaya Perkosa Anak di Bawah Umur Usai Tenggak Miras

Surabaya
Pemkab Lumajang Akan Gabungkan Penambang Legal dan Ilegal

Pemkab Lumajang Akan Gabungkan Penambang Legal dan Ilegal

Surabaya
Mantan Bupati Sampang Dilaporkan ke Polisi soal Dugaan Jual Beli Suara

Mantan Bupati Sampang Dilaporkan ke Polisi soal Dugaan Jual Beli Suara

Surabaya
Kronologi Perundungan Siswi SD yang Berujung Kematian di Lamongan

Kronologi Perundungan Siswi SD yang Berujung Kematian di Lamongan

Surabaya
Pemkot Malang Segera Terapkan Pembayaran Non-Tunai Parkir di Tepi Jalan Umum

Pemkot Malang Segera Terapkan Pembayaran Non-Tunai Parkir di Tepi Jalan Umum

Surabaya
Polres Blitar Tangkap Pengedar Narkoba di Malang, Barang Bukti Ganja 13,7 Kg Senilai Rp 140 Juta

Polres Blitar Tangkap Pengedar Narkoba di Malang, Barang Bukti Ganja 13,7 Kg Senilai Rp 140 Juta

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com