Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Bacaleg Partai Ummat Kabupaten Blitar Mundur, Ini Alasannya

Kompas.com - 07/08/2023, 19:09 WIB
Asip Agus Hasani,
Farid Assifa

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com – Empat bakal calon legislatif (bacaleg) dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Ummat Kabupaten Blitar, Jawa Timur, mengajukan pengunduran diri dari pencalonan mereka untuk memperebutkan kursi DPRD Kabupaten Blitar pada Pemilu 2024.

Pada waktu bersamaan, 3 orang pengurus DPD Partai Ummat itu yang terdiri dari Sekretaris, Wakil Ketua, dan Wakil Bendahara, juga mengajukan pengunduran diri.

Salah satu dari bacaleg yang mengundurkan diri, Mahsus Zaenal Arif, membenarkan adanya bacaleg dari Partai Ummat Kabupaten Blitar yang mengundurkan diri, termasuk dirinya.

“Betul. Ada empat Bacaleg yang mengundurkan diri termasuk saya. Surat pengunduran diri akan kami serahkan ke DPW Jatim malam ini,” ujar Mahsus, warga Kecamatan Binangun, saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (7/8/2023).

Baca juga: Siarkan Pertandingan Liga Inggris secara Ilegal, 3 Warga Jabar Terancam Penjara 8 Tahun

Selain Mahsus, tiga Bacaleg Partai Ummat lainnya yang mengundurkan diri adalah Suyani, Elistiyani, dan Irma Hasna.

Mahsus mengatakan dirinya dan tiga bacaleg lainnya memutuskan untuk mengundurkan diri dari pencalegan karena sama-sama menilai mesin organisasi partai tidak berjalan dengan baik.

“Alasan dari teman-teman yang mengundurkan diri intinya karena merasa organisasi tidak berjalan. Kata mereka, kita ini partai baru, partai gurem, kalau mesin organisasi tidak berjalan bagaimana nanti saat harus berkompetisi di pemilu,” ujarnya.

Mahfus enggan menyebutkan detail kemacetan roda organisasi yang dia maksud.

Namun, dia ilustrasikan bahwa organisasi DPD Partai Ummat Kabupaten Blitar gagal merespons secara efektif persoalan dan tantangan yang dihadapi.

Selain mundur dari pencalegan, Mahfus juga mengajukan pengunduran diri dari posisinya sebagai Sekretaris Jenderal DPD Partai Ummat Kabupaten Blitar.

Selain dirinya, dua orang pengurus lain juga mengajukan pengunduran dari struktur organisasi DPD Partai Ummat Kabupaten Blitar, yakni Wakil Ketua Suyani dan Wakil Bendahara Sri Ningsih.

“Pada surat pengunduran diri yang saya tandatangani menyebutkan saya mundur dari pencalonan legislatif dan juga kepengurusan di DPD Partai Ummat,” tuturnya.

Kompas.com berusaha meminta konfirmasi ke Ketua DPD Partai Ummat Kabupaten Blitar Samid MD namun tidak mendapatkan jawaban baik melalui sambungan telepon dan pesan tertulis.

Dihubungi secara terpisah, Ketua KPU Kabupaten Blitar Hadi Santoso mengaku sudah mendengar kabar pengunduran diri 4 bacaleg dari DPD Partai Ummat tersebut.

Kata Hadi, pengunduran diri dari bacaleg harus disampaikan ke KPU melalui partai politik yang bersangkutan karena proses pencalonan juga dilakukan melalui partai politik.

Baca juga: Siswa SMP di Jember Dianiaya Pelajar Sekolah Lain, Video Menyebar, Pelaku Ditangkap

“Bacaleg menyampaikan ke partai politik dan surat pengunduran diri harus diunggah daring di Silon (sistem pencalonan). Silon terhubung ke pusat sebagai dokumen penguat,” tutur Hadi.

Pengunduran diri tesebut dilakukan kurang dari sepekan sebelum KPU Kabupaten Blitar menetapkan susunan Daftar Calon Legislatif Sementara (DCS) pada 12 Agustus mendatang. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

Surabaya
5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

Surabaya
Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Gelapkan Barang Pelanggan, 3 Karyawan Perusahaan Ekspedisi di Situbondo Ditangkap

Gelapkan Barang Pelanggan, 3 Karyawan Perusahaan Ekspedisi di Situbondo Ditangkap

Surabaya
Wanita di Ngawi Meninggal Usai Cabut Gigi, Dinkes Periksa Dokter yang Menangani

Wanita di Ngawi Meninggal Usai Cabut Gigi, Dinkes Periksa Dokter yang Menangani

Surabaya
2.651 Jemaah Haji Asal Surabaya Divaksinasi Meningitis

2.651 Jemaah Haji Asal Surabaya Divaksinasi Meningitis

Surabaya
Pengangkut Sampah di Kota Malang Jadi Korban Tabrak Lari

Pengangkut Sampah di Kota Malang Jadi Korban Tabrak Lari

Surabaya
299 Calon Jemaah Haji Asal Situbondo Batal Berangkat Tahun Ini karena Tak Lunasi BPIH

299 Calon Jemaah Haji Asal Situbondo Batal Berangkat Tahun Ini karena Tak Lunasi BPIH

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Polda Jatim Tangkap 3 Orang Pembuat Film Pendek 'Guru Tugas'

Polda Jatim Tangkap 3 Orang Pembuat Film Pendek "Guru Tugas"

Surabaya
Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Surabaya
Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Surabaya
Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com