Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Pengiring Pengantin Terguling di Jombang, Penumpang Histeris, Belasan Orang Terluka

Kompas.com - 06/02/2023, 05:43 WIB
Pythag Kurniati

Editor

JOMBANG, KOMPAS.com- Belasan penumpang mengalami luka-luka setelah sebuah mobil pengiring pengantin terguling di Jalan Raya Desa Tunggorono, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Kendaraan tersebut mengangkut rombongan pengantar pengantin setelah menghadiri acara pernikahan di Prambon Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.

Baca juga: Heboh, Pengendara Xpander Sebar Uang di Jalanan Jombang, Warga: Saya Dapat Rp 300.000

Kronologi

Kepala Unit Penegakan Hukum (Gakim) Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setianto menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (3/2/2023).

Mobil yang terguling adalah Elf bernomor polisi W 7128 AE.

Mobil tersebut dikendarai oleh warga Krian, Sidoarjo bernama Dwi Saefulloh (32).

"Mobil ini berisi rombongan berangkat dari Nganjuk hendak pulang ke Krian, mungkin karena faktor human eror terjadi kecelakaan ini," kata Anang, seperti dikutip dari Antara.

Baca juga: Cerita Teguh Tetris, Sulap Limbah Kertas Jadi Lukisan Mahal di Jombang

Sopir, kata dia berusaha mendahului kendaraan di depannya dari jalur sisi kiri.

Diduga roda kiri kendaraan turun dari badan aspal karena kurang hati-hati hingga kemudi oleng dan mobil terguling.

Puluhan penumpang kaget dan berteriak histeris.

Belasan orang terluka

Setelah kejadian tersebut warga membantu para penumpang keluar dari dalam mobil.

Polisi juga mengevakuasi para korban ke rumah sakit terdekat. Menurutnya, sedikitnya 17 orang yang dirawat di rumah sakit.

"Korban sudah di rumah sakit. Nanti juga masih didalami lagi, barangkali ada yang korban luka lagi," kata dia.

Polisi membawa mobil pengiring pengantin tersebut ke Satlantas Polres Jombang.

"Mobil kami amankan di kantor sambil menunggu hasil olah TKP," ujarnya.

Sumber: Antara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Surabaya
Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Surabaya
Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Surabaya
Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Surabaya
Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Surabaya
Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Surabaya
6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

Surabaya
Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Surabaya
Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Surabaya
Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Surabaya
Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Surabaya
Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Surabaya
Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Surabaya
Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com