Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemotor di Blitar Tewas Jadi Korban Tabrak Lari Pikap

Kompas.com - 05/02/2024, 11:29 WIB
Asip Agus Hasani,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com – Seorang pemotor pria berinisial K (59) tewas setelah mengalami tabrak lari di jalan raya Desa Kolomayan, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, pada Minggu (4/2/2024) petang.

K, warga Desa Langon, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar itu, tewas di lokasi kejadian dengan luka berat di bagian kepala akibat terlindas kendaraan roda empat yang melaju searah dengan korban.

Baca juga: Tabrakan Ambulans Pembawa Pasien Vs Truk di Jalan Trans Kalimantan, 4 Korban Kritis

Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas Polres Blitar Kota Iptu Bagus Prabowo mengatakan bahwa berdasarkan keterangan saksi mata, kendaraan roda empat menabrak K sampai mengalami luka di bagian kepala.

“Dan sangat kami disayangkan bahwa pengemudi kendaraan roda empat yang kami duga berjenis pikap ini tidak berhenti dan memberikan pertolongan, tapi justru melarikan diri,” ujar Bagus saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (5/2/2024).

Baca juga: Pelaku Tabrak Lari yang Tewaskan 2 Orang di Semarang Ditangkap

Bagus mengakui bahwa pihaknya memiliki informasi yang masih minim terkait ciri-ciri kendaraan pikap yang diduga melindas K.

“Kami akan segera mendalami kasus tabrak lari ini dengan meminta keterangan dari saksi-saksi di lokasi kejadian, baik warga yang saat itu melintas di lokasi kejadian atau pun warga yang tinggal di sekitar lokasi kejadian,” tuturnya.

Menurut Bagus, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 18.00 WIB ketika K berkendara menggunakan sepeda motor jenis Honda Astrea C800 dari arah timur menuju ke barat.

Polisi menduga dari arah yang sama kendaraan pikap melaju menuju ke arah barat dan menyenggol atau menyundul sepeda motor korban sehingga mengakibatkan korban terjatuh.

“Dalam posisi seperti ini, pengemudi kendaraan yang kami duga berjenis pikap itu akan sulit menghindar sehingga terjadilah kecelakaan yang berakibat fatal itu,” tuturnya.

Bagus menduga kecelakaan ini terutama diakibatkan oleh pengemudi pikap yang tidak hati-hati dalam mengendalikan kendaraan sehingga menyenggol atau menabrak sepeda motor yang dikendarai korban.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gunung Raung, Pemilik Kaldera Terbesar Kedua di Indonesia

Gunung Raung, Pemilik Kaldera Terbesar Kedua di Indonesia

Surabaya
Pantai Bajulmati di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Bajulmati di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Surabaya
Bentangkan Bendera, 2 Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Ditangkap Askar

Bentangkan Bendera, 2 Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Ditangkap Askar

Surabaya
Sidang Anggota Polisi yang Digerebek Anggota TNI Saat Check-in di Kamar Hotel

Sidang Anggota Polisi yang Digerebek Anggota TNI Saat Check-in di Kamar Hotel

Surabaya
Artis Jessica Iskandar Program Bayi Tabung di Surabaya

Artis Jessica Iskandar Program Bayi Tabung di Surabaya

Surabaya
Kelabuhi Warga, Pemilik 'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Mengaku Memproduksi Kopi

Kelabuhi Warga, Pemilik "Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Mengaku Memproduksi Kopi

Surabaya
Rumah Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang yang Ada di Sidoarjo Sepi

Rumah Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang yang Ada di Sidoarjo Sepi

Surabaya
2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Motor di Jember

2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Motor di Jember

Surabaya
9 Orang Berebut Tiket Bakal Calon Wakil Bupati dari PDI-P di Pilkada Sumenep, Ada Istri Mantan Bupati dan Jurnalis

9 Orang Berebut Tiket Bakal Calon Wakil Bupati dari PDI-P di Pilkada Sumenep, Ada Istri Mantan Bupati dan Jurnalis

Surabaya
Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Surabaya
Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Surabaya
'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

"Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

Surabaya
Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Surabaya
Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Surabaya
Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com