Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kereta Api Jayabaya: Rute, Harga Tiket, dan Jadwal Terbaru 2023

Kompas.com - 27/09/2023, 16:39 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Kereta Api Jayabaya (KA Jayabaya) relasi Pasar Senen-Malang PP kini semakin memanjakan penumpang di kelas ekonomi.

Hal ini karena pada Selasa (26/9/2023), PT Kereta Api Indonesia (KAI) resmi meluncurkan kereta ekonomi New Generation yang dirangkaikan dengan KA Jayabaya.

Baca juga: 8 Nama Kereta Api di Indonesia yang Terinspirasi dari Hewan Mitologi

Dilansir dari Kompas.com (26/9/2023), stamformasi KA Jayabaya kini terdiri dari 4 kereta eksekutif (K1), 5 kereta ekonomi New Generation (K3 NG), dan 1 kereta makan pembangkit (MP3).

Sebelumnya, gerbong kereta ekonomi memiliki kapasitas 106 tempat duduk dengan formasi 3-2, sandaran tegak lurus, dan posisi saling berhadapan.

Sementara gerbong kereta ekonomi generasi baruin memiliki kapasitas 80 tempat duduk dengan formasi 2-2, yang tidak lagi saling berhadapan.

Baca juga: 8 Nama Kereta Api di Indonesia yang Terinspirasi dari Nama Sungai

Kursi yang digunakan juga sudah bermodel captain seat sehingga memberikan kesempatan penumpang bisa mengatur sudut kemiringan (reclining).

Selain leg room-nya menjadi lebih luas, arah hadap kursi juga dapat disesuaikan dengan sesuai laju KA atau berhadapan (revolving) selama perjalananan.

Gerbong kereta ekonomi New Generation yang digunakan oleh KA Jayabaya ini adalah hasil modifikasi yang dilakukan di Balai Yasa Manggarai.

Baca juga: 10 Nama Kereta Api di Indonesia yang Terinspirasi dari Nama Gunung

Rute KA Jayabaya 2023

KA Jayabaya relasi Pasar Senen-Malang PP memiliki rute yang melewati jalur lintas utara Jawa.

Rute yang dilewati KA Jayabaya antara lain Stasiun Jakarta Pasar Senen, Stasiun Bekasi, Stasiun Karawang, Stasiun Cikampek, Stasiun Haurgeulis, Stasiun Jatibarang, Stasiun Cirebon, Stasiun Tegal, Stasiun Pemalang, Stasiun Pekalongan, Stasiun Weleri, Stasiun Semarang Poncol, Stasiun Ngrombo, Stasiun Randublatung, Stasiun Cepu, Stasiun Bojonegoro, Stasiun Babat, Stasiun Lamongan, Stasiun Surabaya Pasar Turi, Stasiun Surabaya Gubeng, Stasiun Sidoarjo, Stasiun Bangil, Stasiun Lawang, dan Stasiun Malang.

Eksterior kereta ekonomi New Generation pada KA Jayabaya.Dok. PT KAI Eksterior kereta ekonomi New Generation pada KA Jayabaya.

Harga Tiket KA Jayabaya 2023

Harga tiket KA Jayabaya cukup bervariasi, dan berkisar antara tarif batas bawah (TBB)-tarif batas atas (TBA).

Perbedaan tarif tersebut disesuaikan dengan sub kelas yang dijual dengan ketersediaan dan bisa dicek di aplikasi Access by KAI.

Harga tiket KA Jayabaya kelas ekonomi New Generation sesuai subkelas yaitu:

  • subkelas S Rp 320.000
  • subkelas Q Rp 330.000
  • subkelas P Rp 340.000
  • subkelas C Rp 360.000
  • subkelas CA Rp 380.000
  • subkelas CB Rp 400.000

Semantara harga tiket KA Jayabaya kelas eksekutif sesuai subkelas yait:

  • subkelas J Rp 420.000
  • subkelas I Rp 440.000
  • subkelas H Rp 490.000
  • subkelas A Rp 520.000
  • subkelas AA Rp 550.000
  • subkelas AB Rp 580.000

Pemesanan tiket KA Jayabaya bisa dilakukan 45 hari sebelum jadwal keberangkatan yang sudah ditentukan.

Jadwal Keberangkatan KA Jayabaya 2023

Jadwal keberangkatan KA Jayabaya dari Stasiun Pasar Senen adalah pukul 17.25 WIB dan tiba di Stasiun Malang pukul 06.20 WIB.

Sedangkan jadwal keberangkatan KA Jayabaya dari Stasiun Malang adalah pukul 12.30 WIB dan tiba di Stasiun Pasar Senen pada 01.38 WIB.

Sumber:
kompas.com  (Aditya Priyatna Darmawan, Inten Esti Pratiwi)
megapolitan.kompas.com   (Tari Oktaviani)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pantai Bajulmati di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Bajulmati di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Surabaya
Bentangkan Bendera, 2 Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Ditangkap Askar

Bentangkan Bendera, 2 Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Ditangkap Askar

Surabaya
Sidang Anggota Polisi yang Digerebek Anggota TNI Saat Check-in di Kamar Hotel

Sidang Anggota Polisi yang Digerebek Anggota TNI Saat Check-in di Kamar Hotel

Surabaya
Artis Jessica Iskandar Program Bayi Tabung di Surabaya

Artis Jessica Iskandar Program Bayi Tabung di Surabaya

Surabaya
Kelabuhi Warga, Pemilik 'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Mengaku Memproduksi Kopi

Kelabuhi Warga, Pemilik "Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Mengaku Memproduksi Kopi

Surabaya
Rumah Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang yang Ada di Sidoarjo Sepi

Rumah Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang yang Ada di Sidoarjo Sepi

Surabaya
2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Motor di Jember

2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Motor di Jember

Surabaya
9 Orang Berebut Tiket Bakal Calon Wakil Bupati dari PDI-P di Pilkada Sumenep, Ada Istri Mantan Bupati dan Jurnalis

9 Orang Berebut Tiket Bakal Calon Wakil Bupati dari PDI-P di Pilkada Sumenep, Ada Istri Mantan Bupati dan Jurnalis

Surabaya
Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Surabaya
Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Surabaya
'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

"Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

Surabaya
Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Surabaya
Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Surabaya
Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Surabaya
Cucu Pendiri NU Lathifah Shohib Daftar Bacalon Bupati Malang ke PKB

Cucu Pendiri NU Lathifah Shohib Daftar Bacalon Bupati Malang ke PKB

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com