Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minibus Wisatawan Terguling di Jalur Sarangan-Cemoro Sewu, Sopir Diduga Tak Kuasai Medan

Kompas.com - 26/04/2023, 18:48 WIB
Sukoco,
Andi Hartik

Tim Redaksi

NGAWI, KOMPAS.com - Kendaraan minibus yang memuat wisatawan asal Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, terguling di Jalur Sarangan-Cemoro Sewu, tepatnya di atas Lawu Green Forest di Jalan Raya Sarangan–Plaosan Kelurahan Sarangan, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Rabu (26/4/2023).

Kasi Humas Polres Magetan AKP Budi Kuncahyo mengatakan, sopir minibus bernomor polisi K 7751 CP itu diduga tidak bisa menguasai kendaraan karena belum pernah melalui jalur turunan di Sarangan.

“Diduga sopir tidak menguasai medan saat berada di jalan menurun dan tikungan tajam,” ujarnya melalui pesan singkat, Rabu.

Baca juga: Turun dari Telaga Sarangan, Toyota Innova Reborn Tabrak Pohon, Satu Penumpang Tewas

Budi Kuncahyo menambahkan, minibus tersebut memuat 18 penumpang. Minibus dikendarai oleh Alfino Ngansar Irwan (19), warga  Desa Lebak, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan.

Diduga, sopir kesulitan mengendalikan kendaraannya karena rem mengalami masalah. Sopir kemudian membanting kendaraan ke bahu jalan sebelah kiri yang membuat kendaraan terguling ke sebelah kanan.

“Sopir tidak dapat mengendalikan laju kendaraan dan kemudian sopir membanting ke arah kiri yang membuat kendaraan terguling ke arah kanan,” jelasnya.

Baca juga: Video Detik-detik Longsor Terjang Jalan Tembus Tawangmangu-Sarangan

Penumpang terluka

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Namun, sejumlah penumpang mengalami luka ringan hingga patah tulang.

“Jumlah penumpang 18, yang luka berat satu, luka ringan delapan orang, lainnya tidak luka. Semua sudah dievakuasi ke puskesmas dan RSUD Sayidiman. Kendaraan  juga sudah dievakuasi,” kata Budi Kuncahyo.

Sementara itu, kendaraan mengalami kerusakan cukup parah. Kaca kendaraan pecah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Video Kapolsek di Bojonegoro Dipergoki Anak dan Istri Saat Selingkuh, Kapolres: Kami Cek

Video Kapolsek di Bojonegoro Dipergoki Anak dan Istri Saat Selingkuh, Kapolres: Kami Cek

Surabaya
Gempa M 5,3 Guncang Kabupaten Malang

Gempa M 5,3 Guncang Kabupaten Malang

Surabaya
Gunung Raung, Pemilik Kaldera Terbesar Kedua di Indonesia

Gunung Raung, Pemilik Kaldera Terbesar Kedua di Indonesia

Surabaya
Pantai Bajulmati di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Bajulmati di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Surabaya
Bentangkan Bendera, 2 Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Ditangkap Askar

Bentangkan Bendera, 2 Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Ditangkap Askar

Surabaya
Sidang Anggota Polisi yang Digerebek Anggota TNI Saat Check-in di Kamar Hotel

Sidang Anggota Polisi yang Digerebek Anggota TNI Saat Check-in di Kamar Hotel

Surabaya
Artis Jessica Iskandar Program Bayi Tabung di Surabaya

Artis Jessica Iskandar Program Bayi Tabung di Surabaya

Surabaya
Kelabuhi Warga, Pemilik 'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Mengaku Memproduksi Kopi

Kelabuhi Warga, Pemilik "Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Mengaku Memproduksi Kopi

Surabaya
Rumah Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang yang Ada di Sidoarjo Sepi

Rumah Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang yang Ada di Sidoarjo Sepi

Surabaya
2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Motor di Jember

2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Motor di Jember

Surabaya
9 Orang Berebut Tiket Bakal Calon Wakil Bupati dari PDI-P di Pilkada Sumenep, Ada Istri Mantan Bupati dan Jurnalis

9 Orang Berebut Tiket Bakal Calon Wakil Bupati dari PDI-P di Pilkada Sumenep, Ada Istri Mantan Bupati dan Jurnalis

Surabaya
Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Surabaya
Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Surabaya
'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

"Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

Surabaya
Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com