KOMPAS.com - Idam Kholik (30), seorang karyawan di Jember, Jawa Timur, tewas tertembak.
Saat insiden tersebut, korban sedang menemani bosnya, DPL (52), latihan menembak.
Lokasi latihan berada di area persawahan Dusun Sukun, Desa Gerongan, Kecamatan Maron, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Kamis (7/4/2022).
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Maron Iptu Samiran mengatakan, berdasarkan penyelidikan sementara, pelaku kurang berhati-hati saat membidik sasaran tembak.
"Untuk sementara, pelaku kurang hati-hati dalam membidik, sehingga peluru mengenai korban. Jarak korban berdiri dengan posisi menembak pelaku sekitar 60 meter," ujarnya, dikutip dari Surya.
Baca juga: Diminta Pasang Kardus Sasaran Tembak, Karyawan Tewas Tertembak Bosnya Sendiri
Samiran menuturkan, sebelum peristiwa itu, korban sempat memasang kardus sasaran tembak yang terjatuh akibat terkena peluru.
Dia memasang sasaran tembak itu di pohon kelapa.
Namun, saat Idam belum sempat menjauh, pelaku sudah membidik sasaran tembak dan kemudian menarik tuas senapan angin.
Tembakan DPL ternyata meleset dari sasaran dan malah mengenai korban. Peluru itu mengenai dada kanan Idam. Ia langsung terjatuh usai tertembak.
Mengetahui anak buahnya tertembak, DPL lantas membawa Idam ke Puskesmas Condong.
Akan tetapi, Idam mengembuskan napas terakhir saat perjalanan menuju Puskesmas.
Jenazah korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Waluyo Jati Kraksaan untuk diotopsi. DPL juga menghubungi polisi atas peristiwa yang terjadi.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.