Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungan Kerja di Gresik, Puan Kunjungi Pabrik Pupuk hingga Minyak Goreng

Kompas.com - 02/03/2022, 18:52 WIB
Hamzah Arfah,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Puan Maharani, melaksanakan kunjungan kerja ke Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Rabu (2/3/2022) siang.

Dalam kesempatan ini, Puan sempat berkunjung ke pabrik pupuk PT Petrokimia Gresik dan produsen minyak goreng PT Wilmar Nabati Indonesia.

Baca juga: PDI-P Unggul di Sejumlah Survei, Puan: Jangan Lengah

Sebelum menyempatkan diri mengunjungi dua perusahaan tersebut, Puan juga bertemu Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani dan Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah.

Setelah itu, Puan menyempatkan diri ke kantor DPC PDI-Perjuangan Gresik, untuk membagikan sepeda motor operasional bagi para kader.

Usai dari kantor DPC PDI-Perjuangan Gresik, Puan dan rombongan bergeser menuju PT Petrokimia Gresik.

Dalam kesempatan ini, Puan meminta kepada salah satu produsen pupuk di Indonesia tersebut, untuk bisa menjaga pasokan kepada masyarakat dengan harga terjangkau.

"Saya minta kepada jajaran direksi, untuk menjaga pasokan pupuk secara nasional, serta harganya juga terjangkau oleh masyarakat," ujar Puan di sela kunjungan ke PT Petrokimia Gresik, Rabu.

Dalam kunjungan ini, Puan dan rombongan ditemui oleh Direktur Utama PT Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo. Puan juga melihat dari dekat proses pembuatan pupuk di salah satu perusahaan BUMN tersebut.

Selepas dari PT Petrokimia Gresik, Puan menutup kunjungan kerjanya di kabupaten berjuluk Kota Santri tersebut dengan menyambangi PT Wilmar Nabati Indonesia, salah satu produsen besar minyak goreng yang ada di Indonesia.

Baca juga: Kunjungi Pasar Tradisional di Surabaya, Puan Maharani Beli Cabai, Tomat hingga Tas

"Beliau (Puan) ingin memastikan, jika produksi minyak goreng normal, termasuk yang dilakukan oleh PT Wilmar. Melihat langsung dan memastikan stok ada, supaya masyarakat tidak panic buying (terhadap minyak goreng)," tutur Unit Business Head PT Wilmar Nabati Indonesia, Ridwan Brandes.

Ridwan mengaku, PT Wilmar termasuk satu dari tiga produsen besar minyak goreng di Indonesia. PT Wilmar, kata dia, mampu menghasilkan maksimal 1.600 ton minyak goreng per hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

ASN Pemkab Madiun yang WFH Usai Lebaran Tak Sampai 1 Persen

ASN Pemkab Madiun yang WFH Usai Lebaran Tak Sampai 1 Persen

Surabaya
18.000 Orang Tiba di Stasiun Surabaya pada Hari Terakhir Arus Balik

18.000 Orang Tiba di Stasiun Surabaya pada Hari Terakhir Arus Balik

Surabaya
Dinas Pariwisata Sebut Ada 200.000 Wisatawan Kunjungi Surabaya di Lebaran Tahun Ini

Dinas Pariwisata Sebut Ada 200.000 Wisatawan Kunjungi Surabaya di Lebaran Tahun Ini

Surabaya
Polisi Tangkap Remaja dan Anak di Bawah Umur Pembuat Onar di Gresik

Polisi Tangkap Remaja dan Anak di Bawah Umur Pembuat Onar di Gresik

Surabaya
Selain Gus Muhdlor, Win Hendarso dan Saiful Ilah juga Punya Jejak Korupsi di Sidoarjo

Selain Gus Muhdlor, Win Hendarso dan Saiful Ilah juga Punya Jejak Korupsi di Sidoarjo

Surabaya
Keponakan Habisi Nyawa Pamannya di Bangkalan, Polisi Periksa 3 Saksi

Keponakan Habisi Nyawa Pamannya di Bangkalan, Polisi Periksa 3 Saksi

Surabaya
Perampokan di Gresik, Korban asal Tuban Sempat Mengira Pelaku adalah Suaminya

Perampokan di Gresik, Korban asal Tuban Sempat Mengira Pelaku adalah Suaminya

Surabaya
Bupati Sidoarjo Jadi Tersangka KPK, Pj Gubernur Jatim Hormati Proses Hukum

Bupati Sidoarjo Jadi Tersangka KPK, Pj Gubernur Jatim Hormati Proses Hukum

Surabaya
Diduga Tabung Gas Bocor, Warung di Magetan Ludes Dilalap Api

Diduga Tabung Gas Bocor, Warung di Magetan Ludes Dilalap Api

Surabaya
Harga Relatif Mahal dan Terbuat dari Besi Anti Karat, Meteran Air Pelanggan PDAM di Kota Malang Kerap Dicuri

Harga Relatif Mahal dan Terbuat dari Besi Anti Karat, Meteran Air Pelanggan PDAM di Kota Malang Kerap Dicuri

Surabaya
Bupati Sidoarjo Tersangka Korupsi, Tim Hukum: Kami Akan Ajukan Praperadilan

Bupati Sidoarjo Tersangka Korupsi, Tim Hukum: Kami Akan Ajukan Praperadilan

Surabaya
Wisatawan Keluhkan Akses Jalan Rusak Menuju Pantai Selatan Malang

Wisatawan Keluhkan Akses Jalan Rusak Menuju Pantai Selatan Malang

Surabaya
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi, Bupati Sidoarjo Belum Dapat Surat Panggilan Pemeriksaan

Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi, Bupati Sidoarjo Belum Dapat Surat Panggilan Pemeriksaan

Surabaya
Anjing Maltese Mati Usai Disiksa 4 Pemuda di Jember, Pemilik Lapor Polisi

Anjing Maltese Mati Usai Disiksa 4 Pemuda di Jember, Pemilik Lapor Polisi

Surabaya
Pemuda 26 Tahun di Banyuwangi Hilang Tenggelam Saat Mandi di Sungai

Pemuda 26 Tahun di Banyuwangi Hilang Tenggelam Saat Mandi di Sungai

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com