Salin Artikel

Kembalikan Formulir, Aushaf Fajr Herdiansyah Resmi Daftar Bacabup Nganjuk di Partai Hanura

Didampingi timnya, Fajr mendatangi Kantor Dewan Pimpinan Cabang Partai Politik (DPC) Partai Hanura Kabupaten Nganjuk untuk mengembalikan formulir pendaftaran Bacabup Nganjuk, Jumat (24/5/2024).

"Jadi kami memang sudah pengambilan (formulir pendaftaran bacabup) kemarin, hari ini kami kembalikan dengan berkas-berkas yang insyaallah sudah lengkap,” ujar Fajr kepada wartawan di Nganjuk, Jumat.

Fajr menuturkan, ia mendaftar bacabup Nganjuk di Hanura karena partai politik (Parpol) ini memiliki kesamaan visi dan misi dengan dirinya, terutama dalam membangun Kabupaten Nganjuk.

“(Hanura) salah satu memang partai yang dari awal kami sudah komunikasikan, sudah searah visi dan misinya adalah Hanura,” tuturnya.

“Saya dari awal diwakili oleh kKetua tim saya juga sudah komunikasi sampai ke DPW (Hanura Jawa Timur), insyaallah Hanura ini menjadi partai pertama yang nanti akan terus secara intens kami akan berkomunikasi,” lanjut Fajr.

Selain ke Hanura, Fajr menyebut dirinya juga berencana mendaftar bacabup Nganjuk ke parpol lain.

Sebelum mendaftar ke Hanura, ia juga telah mengambil formulir pendaftaran bacabup Nganjuk di DPD Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Nganjuk.

“Kami sedang berkomunikasi dengan empat (Parpol), yang saya tidak bisa ngomong satu per satu tentang partai tersebut."

"Tapi insyaallah semuanya dari empat partai itu kami sudah berkomunikasi dengan intens sampai level DPW dan DPP,” paparnya.

Fajr pun optimistis bakal mendapat surat rekomendasi dari DPP Partai Hanura sebagai tiket maju pada kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Nganjuk tahun 2024.

“Saya daftar wajib AG1 (bacabup Nganjuk), untuk sekarang mindset semua, tim saya katakan kita wajib AG1,” tegasnya.

Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Nganjuk, Raditya Haria Yuangga mengatakan, sejauh ini sudah ada tiga kandidat yang mendaftarkan diri menjadi bacabup Nganjuk.

Dua kandidat lainnya yakni politikus Partai Demokrat Trihandy Cahyo Saputro dan mantan Bupati Nganjuk sekaligus politikus Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Marhaen Djumadi.

“Salah satunya (yang sudah mendaftar bacabup Nganjuk ke Hanura) Mas Aushaf (Fajr) hari ini sudah mengembalikan formulir, berarti sudah secara resmi mendaftar di Hanura,” jelas Angga, sapaan karib Raditya Haria Yuangga.

Setelah ini, lanjut Angga, Fajr akan diberikan surat tugas oleh Partai Hanura untuk menjalin komunikasi dengan parpol-parpol lain.

“Setelah ini sudah akan kami berikan surat tugas, bukan rekomendasi, surat tugas untuk berkomunikasi dengan partai lain dan siapa yang kami berikan surat tugas adalah semua yang mendaftar menjadi calon bupati,” pungkas Angga.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/05/24/203555078/kembalikan-formulir-aushaf-fajr-herdiansyah-resmi-daftar-bacabup-nganjuk-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke