Salin Artikel

Pembangunan Ulang Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Ditarget Selesai dalam 1 Bulan

LUMAJANG, KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono berjanji pembangunan ulang jembatan yang rusak akibat diterjang banjir lahar hujan Gunung Semeru di Lumajang selesai dalam satu bulan.

Sebelumnya diberitakan, sebanyak 17 unit jembatan terputus akibat terjangan banjir lahar Gunung Semeru pada Kamis (18/4/2024).

"Tadi saya tawar-menawar dengan Kepala PU Bina Marga, beliau sanggup selesaikan dalam 1 bulan lebih 1 minggu," kata Adhy di Lumajang, Minggu (21/4/2024).

Adhy menambahkan, proses pengerjaan jembatan dan tanggul yang rusak akan dilakukan secepatnya.

Menurutnya, pengerjaan infrastruktur yang rusak akan dikerjakan secara simultan atau berbarengan.

Sehingga, diharapkan masyarakat tidak perlu menunggu terlalu lama untuk beraktivitas kembali secara normal.

"Pekerjaannya simultan ya jadi tidak perlu menunggu, kita sudah kebayang apa yang harus dilakukan karena sebelum saya datang ke sini sudah saya perintahkan Kepala PU untuk turun," tambahnya.

Lebih lanjut, Adhy menegaskan, para kontraktor yang akan mengerjakan pembangunan jembatan nantinya tidak perlu khawatir tidak dibayar.

Ia telah menyiapkan dana yang berasal dari Belanja Tidak Terduga (BTT) untuk melakukan pemulihan infrastruktur yang rusak.

"Yang jelas kalau awalnya jalannya seperti apa harus dikembalikan sesuai asalnya, yang penting kerjakan dulu jangan khawatir tidak dibayar, sudah kami siapkam dana BTT tinggal dicairkan," pungkasnya.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/04/21/172706878/pembangunan-ulang-jembatan-yang-rusak-akibat-banjir-lahar-semeru-ditarget

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke