Salin Artikel

Paskah, Gereja Katolik Katedral Surabaya Siapkan Kuota 5.000 Jemaat

Pastor Kepala Paroki Hati Kudus Yesus Katedral Surabaya RD Cornelius Triwidya Tjahja Utama mengatakan, angka tersebut mengalami penambahan dari tahun sebelumnya.

"Kami sudah menyiapkan 5.000 kursi karena tahun lalu ketika kami siapkan 4.000 tidak cukup," kata Cornelius di Gereja Katolik Paroki Hati Kudus Yesus Katedral, Kamis (28/3/2024).

Rangkaian acara yang diikuti di antaranya Kamis Putih yang digelar sekitar pukul 18.00 WIB dan 21.00 WIB. Lalu Paskah digelar, Jumat (29/3/2024), pukul 06.00 WIB, 08.00 WIB, 10.00 WIB, 16.30 WIB, dan 18.30 WIB.

"Rangkaian acaranya mulai dari Kamis Putih, kami mengenang Tuhan Yesus mengajak para murid melaksanakan perjamuan malam terakhir," jelasnya.

Kemudian, Vigili Paskah, Sabtu (30/3/2024), pukul pukul 18.00 WIB dan 21.30 WIB. Selanjutnya, Minggu Paskah, Minggu (31/3/2024), pukul 06.00 WIB, 08.00 WIB, 10.00 WIB, 16.30 WIB, dan 18.30 WIB.

"(Dalam prosesi itu) wafat Tuhan Yesus dikenangkan melalui pemecahan roti dan membagikan anggur sebagai simbol tubuh dan darah tuhan, sekaligus ada upacara pembasugan kaki," ucapnya.

Cornelius mengungkapkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan berbagai pihak, untuk mengamankan Paskah yang bertema "Menghayati Gereja yang Satu Kudus Katolik dan Apostolik" itu.

"Kami koordinasi dengan kepolisian, TNI, teman-teman Banser, dan pramuka. Tentu ada dari dalam seperti panitia atau seksi keamanan, jumlahnya 85 orang total," ujarnya.

Lebih lanjut, Cornelius berharap, jemaat bisa menyikapi perayaan Paskah ini dengan khidmat. Salah satunya dengan memperjuangkan perdamaian serta keadilan di dunia.

"Pasti ini yang selalu menjadi fokus kami bahwa Paskah ketika tuhan berbela rasa, tuhan memberikan tebusan bagi dosa-dosa kami, sungguh kami harus menghadirkan diri sebagai terang dunia," tutupnya.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/03/28/203247778/paskah-gereja-katolik-katedral-surabaya-siapkan-kuota-5000-jemaat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke