Salin Artikel

Volume Arus Mudik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Terus Meningkat

SITUBONDO, KOMPAS.com - Arus mudik Lebaran di Pelabuhan Jangkar, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, mulai terlihat. Volume penumpang di pelabuhan terus bertambah, terutama penumpang tujuan kepulauan di Kabupaten Sumenep.

"Pada hari biasa pemberangkatan 4 hari sekali, namun sekarang dua hari sekali untuk meminimalisasi penumpukan penumpang," kata Koordinator UPT Pelabuhan Pengampu Regional Wilayah Jangkar Situbondo, Tri Wahyono, Kamis (21/3/2024).

Dia menyatakan, biasanya, arus mudik Lebaran di Pelabuhan Jangkar didominasi oleh penumpang tujuan Pulau Raas, Sapudi, dan Kangean, Kabupaten Sumenep.

"Biasanya untuk pergerakan mudik itu H-15 (25 Maret) dan puncaknya H-3 (7 April)," katanya.

Sekali pemberangkatan menuju Pulau Raas, Sapudi dan Kangean, jumlah penumpang antara 100 orang sampai 150 orang, dengan kendaraan 4 sampai 10 kendaaraan roda empat.

Dia juga menyatakan, pemberangkatan kapal disesuaikan dengan kondisi cuaca. Jika kondisi cuaca ekstrem, maka pemberangkatan ditunda sampai kondisi normal.

Daftar tiket

Daftar tiket online berdasarkan website Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia. Pelabuhan Jangkar Situbondo menuju Pulau Raas Madura untuk satu orang dewasa Rp 67.000. Tiket kendaraan roda dua Rp 85.000. Tiket kendaraan roda empat Rp 524.000.

Tiket dari Pelabuhan Jangkar tujuan Pulau Sapudi Rp 52.000 per orang dewasa. Kendaraan roda dua Rp 75.000. Kendaraan roda empat Rp 449.0000.

Tiket dari Pelabuhan Jangkar menuju Pulau Kangean Rp 109.000 per orang dewasa. Kendaraan roda dua Rp 121.000. Kendaraan roda empat Rp 859.000.

Tiket dari Pelabuhan Jangkar Situbondo menuju Pelabuhan Lembar, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Rp 123.000 per orang dewasa. Kendaraan roda dua Rp 253.000. Kendaraan roda empat Rp 1,5 juta.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/03/21/114222078/volume-arus-mudik-di-pelabuhan-jangkar-situbondo-terus-meningkat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke