Salin Artikel

Ledakan Mako Brimob Surabaya, Kapolda Jatim: Labfor dan Gegana Sedang Olah TKP

KOMPAS.com - Ledakan terjadi di kantor Subdensi Pom Detasemen I Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur (Jatim), Surabaya, Senin (4/3/2024) pukul 10.19 WIB.

Kapolda Jatim Irjen Imam Sugianto mengatakan, belum ada laporan korban jiwa dalam kejadian tersebut.

"Kebetulan Jibom Gegana Polda Jatim belum memiliki gudang yang standar. Sisa bahan peledak disimpan di sebelah kantor Den Gegana. Pagi tadi meledak," ucapnya, dikutip dari Kompas TV.

Dilansir dari Antara, Imam menuturkan, ledakan tersebut tergolong low explosive.

"Kerugian material: kantor dan satu mobil di mes berisi perlengkapan untuk peledakan," sambungnya.

Imam mengungkapkan, saat ini tim dari Laboratorium Forensik didampingi Gegana sedang melakukan olah tempat kejadian perkara.

"Saat ini tim sedang bekerja, dari Labfor didampingi Gegana sedang olah TKP, termasuk di-back up Reskrim Tanjung Perak," ungkapnya.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/03/04/145829778/ledakan-mako-brimob-surabaya-kapolda-jatim-labfor-dan-gegana-sedang-olah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke