Salin Artikel

Kelelahan Amankan Pemilu 2024, 2 Linmas di Madiun Meninggal Dunia

MADIUN, KOMPAS.com - Dua anggota perlindungan masyarakat (linmas) asal Kabupaten Madiun, Jawa Timur, dilaporkan meninggal dunia usai bertugas mengamankan pelaksanaan Pemilu 2024. Diduga, dua anggota linmas asal Kecamatan Saradan meninggal lantaran kelelahan.

Ketua KPU Kabupaten Madiun, Ali Nurwahyudi yang dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (27/2/2024) siang, mengatakan, dua anggota linmas meninggal selang sehari setelah pemungutan suara.

"Dua anggota linmas yang meninggal bernama Sunaryo(48), warga Desa Sugihwaras dan Paijan (69), warga Desa Tulung. Mungkin karena faktor kelelahan," kata Ali.

Ali mengatakan, keduanya meninggal saat dirawat di rumah sakit sehari setelah bertugas mengamankan jalannya pelaksanaan Pemilu 2024.

Tak hanya itu, kata Ali, satu anggota KPPS Kaliabu dan anggota linmas Sawahan mengalami kecelakaan.

Ali mengatakan, petugas KPPS dan linmas yang mengalami kecelakaan dan meninggal dunia mendapatkan santunan dari KPU. Pemberian santunan dilakukan dalam waktu dekat.

"Korban yang meninggal dan kecelakaan akan mendapatkan santunan dari KPU. Soal besaran (nilai santunan) nanti kami akan berkoordinasi dengan KPU Provinsi," ungkap Ali.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/02/27/164139978/kelelahan-amankan-pemilu-2024-2-linmas-di-madiun-meninggal-dunia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke