Salin Artikel

Pulau Semut di Pekanbaru: Daya Tarik, Aktivitas, dan Lokasi

KOMPAS.com - Pulau Semut terletak Jalan Pembina No 3 Rw 07, Kelurahan Limbungan, Kecamatan Rumbai Timur, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau

Pulau Semut merupakan ekowisata yang menitik beratkan pada wisata pendidikan lingkungan dan konservasi alam.

Tempat wisata Pulau Semut juga dapat menjadi alternatif bagi pecinta wisata outdoor.

Pulau Semut

Daya Tarik Pulau Semut

Pulau Semut memilki berbagai fasilitas yang dapat dinikmati pengunjung.

Salah satunya berupa jembatan kayu bercabang dua. Satu cabang mengarah ke dermaga dan satu lagi terhubung ke sebuah pulau kecil.

Pulau kecil tersebut mempunyai saung yang disebut dengan Saung Edukasi. Pulau kecil tersebut juga telah dilengkapi dengan turap sehingga aman dari abrasi.

Kawasan tersebut sangat asri karena ada beberapa pepohonan yang menjadikan udara sekitar sejuk.

Pemandangan langsung ke Sungai Siak yang menyejukkan mata.

Aktivitas Pulau Semut yang dapat dilakukan pengunjung antara lain duduk-duduk santai di atas saung maupun dari atas turap.

Area ekowisata Pulau Semut juga menyediakan aneka jajanan, camilan, dan minuman segar.

Pulau Semut berada di Kawasan Kampung Wisata Kreatif Pengembangan.

Ada beragam wisata di kawasan tersebut, antara lain Agrowisata DuRanch yang menawarkan kegiatan berkuda dan kegiatan luar ruangan lainnya di kampung wisata tersebut.

Jarak tempuh Wisata Pulau Semut ke Pekanbaru sekitar pukul 12,1 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 32 menit.

Perjalanan akan melalui Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Teluk Leok, Jalan Mulya Jaya, Jalan Limbungan, Jalan Pembina, dan wisata Pulau Semut.

Sumber:
tribunpekanbarutravel.tribunnews.com

www.djkn.kemenkeu.go.id

https://surabaya.kompas.com/read/2024/02/21/175902478/pulau-semut-di-pekanbaru-daya-tarik-aktivitas-dan-lokasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke