Salin Artikel

Jadi Sasaran Pencurian, Mesin ATM Bank Jatim di Kediri Rusak

KEDIRI, KOMPAS.com - Mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik Bank Jatim di Jalan Brigjen Pol Imam Bachri Kecamatan Pesantren, Kota Kediri, Jawa Timur, mengalami kerusakan pada Senin (12/2/2024).

Kondisi layar monitor komputer ATM mengalami retak dan cangkang brankas juga rusak parah bekas congkelan.

Mesin ATM milik bank daerah tersebut diduga menjadi sasaran aksi pencurian. Namun, pelaku gagal membawa kabur uangnya karena tidak bisa menembus isi brankas.

“Untuk brankas ATM dalam keadaan utuh,” ujar Kepala Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Pesantren Inspektur Satu Dodik Wargo Haryogo dalam keterangan tertulisnya, Selasa.

Iptu Dodik menambahkan, pelaku juga sempat berupaya menutupi perbuatannya dengan cara merusak kamera pengawas yang ada di bilik ATM.

“CCTV di dalam ATM juga dirusak,” lanjutnya.

Dodik menambahkan, ATM itu diketahui rusak saat seorang warga hendak menggunakan ATM pada Senin pagi.

Saat memasuki bilik, warga tersebut mendapati mesin ATM dalam keadaan rusak sehingga melaporkan peristiwa itu ke polisi.

Kini, petugas masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap kejadian itu.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/02/13/101142778/jadi-sasaran-pencurian-mesin-atm-bank-jatim-di-kediri-rusak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke