Salin Artikel

Puan Berterima Kasih pada Sivitas Akademika yang Berani Bersuara

“Kita harus mengucapkan terima kasih kepada saudara-saudara kita, sivitas academika seperti para rektor, dosen, dan mahasiswa di seluruh Indonesia," kata Puan saat Hajatan Rakyat Banyuwangi di RTH Maron Genteng, Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (8/2/2024) petang.

Menurut Puan, jika sivitas akademika di berbagai wilayah di Indonesia sudah bersuara maka kondisi bangsa sedang tidak baik-baik saja.

"Hatinya terbuka, matanya terbuka untuk bersama-sama kita menegakkan pesta demokrasi ini dengan jujur, adil, dan netral,” ungkap Puan.

Selain itu, Puan juga berpesan soal netralitas dalam Pemilu 2024 ini.

"Semua harus netral karena pesta demokrasi adalah pesta rakyat. Harus dimenangkan oleh rakyat bukan kekuasaan," terang Puan.

Sebelumnya, Ketua Umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri, mengajak masyarakat untuk memilih pemimpin yang mumpuni.

Megawati meminta agar masyarakat tidak salah memilih pemimpin dalam pergelaran lima tahunan itu.

"Pemilihan itu adalah proses lima tahunan, jadi untuk mencari pemimpin harus yang mumpuni, betul tidak," kata Megawati.

Megawati juga mengingatkan kepada masyarakat untuk memilih pemimpin yang punya kapasitas dan kapabilitas bagus.

"Kalau ada pemimpin yang bodoh, mau dipilih apa tidak?" ungkapnya.

Menurut Megawati, sosok presiden ideal untuk memimpin bangsa yang besar dan mampu membawa Indonesia maju seperti ayahandanya, Ir. Soekarno.

"Jadi namanya saja pemimpin, seperti bapak saya. Gagah, ganteng, pinter. Putrinya saja cantik, cucunya ya cantik, pinter," terang Megawati.

Megawati menegaskan, sosok pemimpin yang mampu membawa Indonesia menjadi lebih baik adalah pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/02/09/105112878/puan-berterima-kasih-pada-sivitas-akademika-yang-berani-bersuara

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke