Salin Artikel

Rumah Ketua Relawan Prabowo-Gibran di Sumenep Diserang OTK, Sepeda Motor Terbakar

SUMENEP, KOMPAS.com - Rumah ketua relawan Prabowo-Gibran di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, diduga diserang orang tak dikenal (OTK) pada Senin (29/1/2024) sekitar pukul 02.30 WIB.

Satu unit motor di rumah Sulaisi Abdurrazaq tersebut juga hangus terbakar. Rumah yang berada di Dusun Tabata Desa Ketawang Laok, Kecamatan Guluk-Guluk, Kabupaten Sumenep, itu kini dipasangi garis polisi.

"Kita sudah turun ke lapangan untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut," kata Kepala Sub-Bagian Hubungan Masyarakat Polres Sumenep AKP Widiarti, Senin.

Widiarti menjelaskan, berdasarkan keterangan dari korban, sekitar pukul 02.30 WIB, korban mendengar suara keras seperti suara batu menghantam kaca rumah yang diiringi dengan suara sepeda motor melaju kencang ke arah timur rumah korban.

Kaget mendengar suara itu, korban kemudian keluar rumah. Saat itu, korban melihat ada kobaran api yang membakar satu unit sepeda motor miliknya yang ada di halaman rumah.

"Tak lama setalah itu korban memanggil istrinya dan memberi tahu bahwa sepeda motor miliknya terbakar," kata Widiarti.

Usai insiden tersebut, semua keluarga Sulaisi Abdurrazaq keluar rumah dan berusaha memadamkan motor yang dilalap api. Beruntung, api tak sampai menjalar ke rumahnya.

“Atas kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, namun korban menderita kerugian materiil total ditaksir sekitar Rp 7.500.000," ujarnya.

Widiarti menyebut, pihaknya belum bisa memastikan penyebab kebakaran itu. Pihaknya kini tengah menunggu tim labfor Polda Jatim untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut guna menemukan penyebab kebakaran.

Sekretaris Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Sumenep Indra Wahyudi membenarkan bahwa Sulaisi Abdurrazaq merupakan ketua relawan Prabowo-Gibran di Sumenep.

https://surabaya.kompas.com/read/2024/01/29/210642778/rumah-ketua-relawan-prabowo-gibran-di-sumenep-diserang-otk-sepeda-motor

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke