Salin Artikel

Pastikan PKN Dukung Salah Satu Capres, Anas Urbaningrum: Diputuskan pada Waktu yang Tepat

Mantan Ketua Umum Partai Demokrat itu mengatakan bahwa pihaknya masih melakukan kajian pada tiga pasangan Capres-Cawapres yang ada terkait visi dan misi serta program yang mereka sampaikan.

“Pada waktu yang tepat nanti akan kita putuskan untuk memilih dan mendukung yang mana,” ujar Anas di sela acara Konsolidasi Pemenangan Pemilu 2024 yang dihadiri fungsionaris PKN se-Jawa Timur di Blitar, Rabu (29/11/2023).

“Pokoknya mana yang bagus buat PKN, buat demokrasi Indonesia, ya itulah yang nanti kami dukung. Sekarang bukan tidak mendukung, tapi belum mendukung,” tambahnya.

Menurut Anas, pemilu 2024 merupakan momen politik yang penting dan strategis bagi keberlangsungan demokrasi di Indonesia.

Dia mengklaim bahwa PKN berusaha untuk tidak salah menjatuhkan pilihan dukungan politik kepada pasangan capres-cawapres yang tidak memiliki visi dan misi yang sejalan dengan upaya membangun demokrasi Indonesia semakin matang.

Masa awal kampanye, lanjutnya, akan menjadi momen bagi PKN untuk menilai lebih detail visi dan misi dari setiap pasangan capres-cawapres.

Anas juga menampik anggapan bahwa PKN gagal menjalin komunikasi politik dengan pasangan capres-cawapres sehingga hingga saat ini tidak memberikan dukungan kepada salah satu dari tiga pasangan.

“Kalau komunikasi politik jalan terus. Semua capres-cawapres itu kan konco kabeh (teman semua), iya kan? Kalau ajakan (bergabung) sudah sejak lama,” klaimnya.

Dalam menentukan pasangan Capres-Cawapres yang akan didukung PKN, tambahnya, pihaknya tidak akan menjadikan masa lalu sebagai hambatan, termasuk keberadaan Partai Demokrat di koalisi partai politik pendukung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

“Indonesia dan urusan yang penting dan strategis ini tidak boleh kami menentukan pilihan di bawah sikap sentimentil. Kami harus berpikir hal yang substansi,” pungkasnya.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/11/29/151301378/pastikan-pkn-dukung-salah-satu-capres-anas-urbaningrum-diputuskan-pada

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke