Salin Artikel

316 Hektar Hutan Gunung Anjasmoro Terbakar, Pemadaman Sempat Terkendala Air

JOMBANG, KOMPAS.com - Hutan di kawasan Gunung Anjasmoro, Wonosalam, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, terbakar sejak Kamis (26/10/2023).

Kebakaran di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo tersebut melanda lahan seluas 316 hektar.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jombang, Bambang Dwijo Pranowo mengatakan, kawasan hutan yang terbakar berada di wilayah Desa Jarak, Carangwulung dan Panglungan, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang.

Dia mengungkapkan, kondisi medan yang sulit diakses serta ketersediaan air sempat mempengaruhi proses pemadaman. Meski demikian, api yang membakar kawasan hutan tersebut akhirnya berhasil dipadamkan.

“Laporan (kebakaran) kami terima pada tanggal 26 Oktober dan langsung dilakukan penanganan. Kondisi saat ini api sudah berangsur padam,” kata Bambang, Senin (30/10/2023).

Bambang menyebut, kawasan hutan yang terbakar berada di antara tiga daerah yang cukup berdekatan, yakni Kabupaten Malang, Kabupaten Jombang dan Kabupaten Mojokerto.

Untuk mencegah meluasnya kawasan yang terbakar, BPBD Jombang telah berkoordinasi dengan Pemkab Mojokerto dan Malang.

"Ada kemungkinan meluas ke Mojokerto, jadi kami juga melakukan koordinasi dengan Mojokerto,” kata Bambang.

Dia menambahkan, setelah api berhasil dipadamkan, pihaknya melakukan penyisiran di wilayah yang sebelumnya dilanda kebakaran untuk memastikan tak ada sisa api.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/10/30/155716478/316-hektar-hutan-gunung-anjasmoro-terbakar-pemadaman-sempat-terkendala-air

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke