Salin Artikel

Luxio Vs KA Dhoho di Pelintasan Tak Berpalang, Pemkab Jombang Prioritaskan Pasang Palang Pintu

Peristiwa itu menyebabkan 6 orang tewas di lokasi kejadian, serta 2 orang mengalami luka berat dan harus menjalani perawatan intensif di RSUD Jombang.

Lokasi kecelakaan maut tersebut berada di perlintasan kereta api tak berpalang pintu, di jalan Dusun Gondekan, Desa Jabon, Kecamatan Jombang.

Pelintasan tersebut, menurut Humas PT KAI Daop 7 Madiun Supriyanto, merupakan pelintasan sebidang tak terjaga di Km 85 antara Stasiun Jombang-Sembung.

“Kejadian pada hari Sabtu, 29 Juli 2023 pukul 23.14 WIB. Lokasi kejadian di pelintasan sebidang tak terjaga di Km 85 antara stasiun Jombang-Sembung,” ujar dia, Minggu (30/7/2023).

Pantauan Kompas.com Minggu siang, pelintasan kereta api tak berpalang pintu di jalan Dusun Gondekan, Desa Jabon, berada cukup jauh dari permukiman penduduk.

Hanya ada satu bangunan berupa warung di dekat pelintasan. Sedangkan pada kiri dan kanan ruas jalan yang terdapat perlintasan tak berpalang tersebut, terhampar area persawahan.

Di jalan tersebut, arus kendaraan yang melintas cukup ramai. Sementara di perlintasan, ada sukarelawan yang membantu memberi petunjuk pengendara saat hendak melalui perlintasan.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Jombang Budi Winarno mengungkapkan, hingga saat ini terdapat 5 pelintasan kereta api di wilayah Kabupaten Jombang yang tak berpalang pintu.

Pelintasan tersebut berada di Dusun Johoclumprit, Kecamatan Sumobito, Desa Ngumpul Kecamatan Jogoroto, serta di Desa Jabon, Kecamatan Jombang.

Kemudian, ada pelintasan tak berpalang di Desa Brambang, Kecamatan Diwek, serta pelintasan tak memiliki palang pintu di Desa Gondangmanis, Kecamatan Bandar Kedungmulyo.

“Sampai dengan sekarang ini, masih ada lima pelintasan tak berpalang pintu di Kabupaten Jombang," kata Budi saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu.

Dijelaskan Budi, pihaknya telah berkoordinasi dengan PT KAI untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan pengguna jalan mengingat perlintasan-perlintasan tersebut cukup ramai dilalui kendaraan.

Untuk mengurangi risiko kecelakaan sebagaimana terjadi pada Sabtu malam, antara mobil Luxio dengan KA Dhoho, Pemkab Jombang akan memprioritaskan untuk memasang palang pintu di lokasi yang rawan kecelakaan.

Salah satu perlintasan tak berpalang pintu yang menjadi prioritas untuk dipasangi palang pintu, yakni perlintasan yang berada di Dusun Gondekan, Desa Jambu, Kecamatan Jombang.

"Kami meminta pertimbangan PT KAI terkait perlintasan tak berpalang pintu ini, apakah ditutup atau dikurangi risikonya. Sebagai prioritas, kami akan memasang palang pintu di lokasi yang baru terjadi kecelakaan ini,” ujar Budi.

Selain pemasangan di Dusun Gondekan, Desa Jabon, pihaknya juga memprioritaskan pemasangan palang di perlintasan kereta api lainnya yang arus lalu lintasnya cukup ramai.

Sebagaimana diberitakan, Mobil Daihatsu Luxio berpenumpang 8 orang, tertabrak kereta api di perlintasan kereta tak berpalang pintu di jalan Dusun Gondekan, Desa Jabon, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Sabtu (29/7/2023) malam.

Peristiwa itu menyebabkan 6 orang meninggal di lokasi kejadian, serta 2 orang mengalami luka berat dan harus menjalani perawatan intensif di RSUD Jombang.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/07/30/204221878/luxio-vs-ka-dhoho-di-pelintasan-tak-berpalang-pemkab-jombang-prioritaskan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke