Salin Artikel

Mayat Terbungkus Karpet di Ngawi Diduga Pensiunan TNI yang 2 Pekan Tak Pulang

Kasat Reskrim Polres Ngawi AKP Agung Joko Haryono mengatakan, korban diduga bernama Sumiran, warga Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan.

Dugaan tersebut disimpulkan setelah seseorang yang mengaku sebagai istri mengenali ciri-ciri korban.

“Istri korban mengenali dari ciri ciri tinggi korban 165 sentimeter, kemudian kaki kanan bawah itu ada bekas luka dan di bagian struktur gigi dikenali. Dari tiga ciri tersebut keluarga korban mengenali,” ujarnya melaluis ambungan telepon Selasa (4/07/2023).

Agung menambahkan, polisi sudah menyerahkan jenazah kepada keluarga korban di Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan. Namun demikian, polisi juga akan melakukan tes untuk memastikan identitas korban. 

"Tapi untuk lebih pastinya dari Polres tetap akan melakukan uji DNA,” imbuhnya. 

Dalam kesempatan itu, Agung juga mengungkapkan, seluruh berkas yang berkaitan dengan korban telah diserahkan ke Polres Ponorogo.

Itu karena kuat dugaan korban ada kaitannya dengan kasus pembunuhan di Ponorogo. Dugaan tersebut terungkap lantaran karpet yang digunakan untuk membungkus mayat sama dengan karpet yang hilang di rumah kontrakan di Kabupaten Ponorogo.

Penghuni kontrakan itu menghilang dan ditemukan bercak darah di rumah kontrakan itu.

"Kemungkinan besar ada kaitannya dengan kasus di Ponorogo. Barang temuan karpet yang membungkus itu identik dengan karpet yang dimiliki oleh pemilik kontrakan yang di Ponorogo. Berkas sudah kita limpah ke Ponorogo. Terkait perkembangan dugaan pembunuhan terhadap korban ditangani Polres Ponorogo” katanya.

Dari keterangan keluarga, korban merupakan pensiunan TNI  dan saat ini merupakan pengusaha angkringan.

Selama 15 hari terakhir korban diinformasikan tidak pernah pulang.

Sebelumnya diberitakan, mayat terbungkus karpet ditemukan di bawah ruas jembatan Tol Solo-Ngawi kilometer 557, tepatnya di Desa Widodaren, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi.

Mayat tersebut ditemukan oleh warga yang akan mencari rumput sekitar pukul 17.30 WIB.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/07/04/220731678/mayat-terbungkus-karpet-di-ngawi-diduga-pensiunan-tni-yang-2-pekan-tak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke