Salin Artikel

Kapal Ikan Kandas Usai Tabrak Karang di Perairan Alas Purwo Banyuwangi, Satu ABK Meninggal

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Sebuah kapal ikan kandas di perairan Taman Nasional Alas Purwo (TNAP) Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu (24/6/2023) petang.

Kapal bernama Sumber Berkat tersebut kandas setelah menabrak karang di perairan laut Plengkung Sawoan, Kecamatan Tegaldlimo, kawasan TNAP Banyuwangi.

Kasat Polair Polresta Banyuwangi, Kompol Masyhur Ade melalui Kanit Gakkum Aiptu Erman Wahyudi mengatakan, kapal itu mengangkut 28 ABK dan satu orang kapten.

"Iya benar, tadi dapat laporan laka laut di Perairan Plengkung," kata Erman, Sabtu (24/6/2023).

Namun, satu orang ABK dikabarkan meninggal dunia, karena kelelahan saat berenang dari kapal untuk menyelamatkan diri.

Korban meninggal bernama Sumantri (35) asal Jalan Raya Bogor, Kampung Rambutan, Jakarta Timur, DKI Jakarta.

"Dia gagal mencapai daratan dan meninggal dunia saat berenang," ujar Erman.

"Sementara itu sebagian ABK lain berhasil berenang ke pinggir pantai, dibantu nelayan setempat," ungkap Erman.

Sedangkan sisa ABK lain masih berada di tengah laut. Mereka masih berjaga untuk melindungi barang-barang berharga di kapal.

"Kapal itu sedang membawa 80 ton ikan dengan rute Pekalongan - Pelabuhan Tanjungwangi Banyuwangi," ungkap Erman.

Hingga saat ini sejumlah ABK masih berada di Kapal Sumber Berkat. Kapal itu belum bisa dievakuasi karena lambung kapal bocor.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/06/25/002234578/kapal-ikan-kandas-usai-tabrak-karang-di-perairan-alas-purwo-banyuwangi-satu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke