Salin Artikel

Ibu dan 2 Anaknya Ditemukan Tewas di Jember, Camat Sebut Sang Ibu Alami Gangguan Jiwa

Bahkan, dua anaknya yang masih kecil, yakni LA (7) dan Avs (8 bulan) juga ditemukan tewas di dalam kamar.

Meninggalnya dua anak tersebut diduga dibunuh oleh ibu kandungnya sendiri. Sebab, sang ibu diduga mengalami gangguan jiwa dan kerap hendak bunuh diri mengajak anaknya.

Camat Patrang, Farisa Jamal Taslim mengatakan pihaknya menerima laporan bahwa sang ibu diduga mengalami depresi atau gangguan jiwa.

"Beberapa bulan yang lalu ibu itu sempat hilang dari rumahnya dan hendak mau bunuh diri di Kecamatan Kalisat," Kata Faris pada Kompas.com via telepon.

Bahkan, lanjut dia, sang ibu hendak bunuh diri membawa anak pertamanya melompat ke sungai. Namun beruntung aksi itu berhasil digagalkan oleh warga.

Setelah itu, dia dibawa pulang ke rumah keluarganya di Kecamatan Ajung, namun kembali lagi hendak bunuh diri mengajak anaknya lompat ke sungai.

"Beruntung berhasil digagalkan warga lagi, si ibu ini ngajak anak sulungnya untuk lompat sungai," Tambah dia.

Tak hanya itu, beberapa hari sebelumnya, Husnul juga sempat menghilang dari rumah, namun pulang kembali.

Adanya dugaan depresi ini juga diungkap oleh mertua Husnul, yakni Saminah (65).

Menurut dia, korban memang mengalami depresi sejak lama pasca-menikah dan sudah pernah berobat. Namun sudah enam bulan tidak periksa kembali karena dianggap sudah normal.

"Dia tidak pernah ngamuk walau depresi, lebih banyak diam," Jelas dia.

Sebelumnya diberitakan Husnul Khotimah (31) Warga Kelurahan Bintoro, Kecamatan Patrang Kabupaten Jember, Jawa Timur ditemukan tewas oleh suaminya sendiri pada Sabtu (17/6/2023).

Kedua anaknya yakni LA yang masih berusia 8 tahun dan Avs berusia 8 bulan juga ditemukan tewas di atas kasur di dalam kamar.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/06/17/121509978/ibu-dan-2-anaknya-ditemukan-tewas-di-jember-camat-sebut-sang-ibu-alami

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke