Salin Artikel

Ganjar Dijadwalkan ke Surabaya Akhir Pekan Ini, Bakal Resmikan Posko Pemenangan di Pandegiling

Salah satu agendanya adalah peresmian Posko Pemenangan di Jalan Pandegiling Surabaya.

Bagi PDI-P, posko pemenangan Jalan Pandegiling dinilai memiliki sejuta kenangan dan memiliki nilai sejarah.

"Posko Pandegiling menyimpan sejuta kenangan perjuangan bagi PDI-P. Posko Pandegiling menjadi tonggak untuk mengokohkan daya juang menyukseskan dukungan rakyat untuk Ganjar Pranowo," kata Plt Ketua DPD PDI-P Jatim Said Abdullah dalam keterangan resminya Kamis (4/5/2023).

Seperti diketahui, Posko Pandegiling dikenal sebagai Posko Promeg pada 1996 sampai era Reformasi 1998.

Posko Pandegiling digunakan sebagai posko perjuangan PDI Pro Megawati, di bawah komando Sutjipto, yang saat itu menjabat sebagai sekjen DPP PDI Perjuangan.

Berdirinya Posko Pandegiling dipicu terjadinya Kongres PDI dari faksi Soerjadi, Buttu Hutapea, Fatimah Ahmad dan Latief Pudjosakti, di Medan, April 1996.

Tujuan kongres, mendongkel Megawati Soekarnoputri dari Ketua Umum DPP PDI. Pemerintahan Orde Baru disebut santer mensponsori, melindungi dan memfasilitasi Kongres.

Akhirnya, Megawati terpilih menjadi Ketua Umum DPP PDI, tahun 1993, dalam Kongres Luar Biasa di Asrama Haji, Sukolilo, Surabaya.

Selain peresmian Posko Pandegiling, Gubernur Jateng itu juga dijadwal menghadiri konsolidasi akbar PDI-P Jatim di Hotel Sangrilla Surabaya, dilanjutkan napak tilas rumah Bung Karno dan rumah HOS Tjokroaminoto di perkampungan Peneleh Surabaya.

"Konsolidasi kader dihadiri 1.500 kader PDI-P dari jajaran struktural, hingga anggota legislatif partai," ujarnya.

Keesokan harinya, Ganjar melanjutkan safari politik ke Kabupaten Jember untuk menghadiri car free day dan konsolidasi di GOR Jember.

Menurut Said, PDI-P Jatim membagi tugas dan target pemenangan Ganjar Pranowo di masing masing wilayah, berdasarkan hasil pemetaan dan survei.

"Kami target Ganjar menang di Jatim sebesar 70 persen," jelas Ketua Banggar DPR RI ini.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/05/04/192009278/ganjar-dijadwalkan-ke-surabaya-akhir-pekan-ini-bakal-resmikan-posko

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke