NEWS
Salin Artikel

Persiapan Piala Dunia U20, PLN Pastikan Kelistrikan di Stadion GBT Surabaya Optimal

PLN menyiagakan tiga penyulang dari dua gardu induk siaga menggunakan skema automatic change over demi memastikan tanpa asap, zero down time (ZDT), dan tanpa kedip.

Skema ZDT ini berupa pasokan listrik berlapis sehingga gelaran Piala Dunia U20 akan berlangsung sukses.

"PLN mempersiapkan seluruh pasokan listriknya, ada tiga tujuannya, pertama tanpa asap, dua zero down time, ketiga tanpa kedip," kata Darmawan di Surabaya, Senin (13/3/2023).

Darmawan menjelaskan, kebutuhan daya Stadion GBT tercatat hingga 2.000 kilo Volt Ampere (kVA). Cadangan daya saat ini sebanyak 3.192 Megawatt (MW), sehingga bisa memenuhi kebutuhan listrik Stadion GBT

Pada lapis kedua, PLN menyiapkan 15 uninterruptible power supply (UPS) raksasa dengan kapasitas total sebesar 1.900 kVA yang dilapisi tiga penyulang lain.

Nantinya, UPS langsung terkoneksi dengan dua unit penyulang dari gardu induk berbeda sehingga dipastikan tidak ada gangguan kelistrikan.

Pada lapis ketiga, PLN juga menyiagakan tiga unit gardu bergerak (UGB) dan enam genset di sekitar stadion yang siap mem-backup jika ada gangguan kelistrikan.

Kemudian lapis keempat, PLN juga menurunkan total 180 personel secara mobile yang akan bersiaga 24 jam sepanjang gelaran Piala Dunia U20.


Khusus untuk media center atau broadcast room, PLN menyiapkan UPS khusus yang akan memasok listrik sesuai rekomendasi FIFA. Darmawan menyebut, FIFA ingin selama pertandingan kelistrikan broadcast room terpisah dengan sistem kelistrikan stadion.

"Artinya, jika terjadi fluktuasi listrik tidak akan mempengaruhi kualitas listrik di media center atau broadcast room. Kita sedang finalisasikan hal ini dengan FIFA. Kami akan maksimalkan pasokan listrik tanpa genset, jadi tanpa asap. Langsung dari sistem kelistrikan PLN," ujar Darmawan.

Selain Stadion GBT, PLN menyiagakan pasokan listrik di lapangan latihan, seperti Lapangan A dan C Gelora Bung Tomo, Stadion Gelora 10 November, dan Lapangan Thor Surabaya.

"Pola pengamanan kelistrikan ini kami terapkan juga pada hotel, lapangan lain untuk latihan, bahkan secara khusus untuk keperluan broadcast media," kata dia.

"Khusus penginapan pemain di Surabaya kami siapkan pengamanan pasokan listrik dengan dilengkapi backup untuk sistem utama yang dapat perpindah secara otomatis," imbuh Darmawan.

PLN memastikan seluruh pemeliharaan kelistrikan maupun optimalisasi jaringan akan selesai pada pekan ketiga April.

"PLN berkomitmen untuk mendukung penuh acara besar ini. Seluruh area stadion dan semua venue pendukung, akan dilistriki dengan pasokan yang andal dan terbaik," tutur Darmawan.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/03/14/102832878/persiapan-piala-dunia-u20-pln-pastikan-kelistrikan-di-stadion-gbt-surabaya

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Bupati HST Terima Penghargaan Anugerah Merdeka Belajar dari Kemendikbud Ristek

Bupati HST Terima Penghargaan Anugerah Merdeka Belajar dari Kemendikbud Ristek

Regional
Sriwijaya Expo 2023, Wadah Bangun Inovasi dan Pemasaran Produk UMKM di Sumsel

Sriwijaya Expo 2023, Wadah Bangun Inovasi dan Pemasaran Produk UMKM di Sumsel

Regional
Jadi Ketua Percasi Jatim, Bupati Sumenep Akan Cari Bibit Unggul lewat Turnamen Tingkat Desa

Jadi Ketua Percasi Jatim, Bupati Sumenep Akan Cari Bibit Unggul lewat Turnamen Tingkat Desa

Regional
Membanggakan, Sekda Sumsel Terima Penghargaan Warga Kehormatan dari Lanud SMH

Membanggakan, Sekda Sumsel Terima Penghargaan Warga Kehormatan dari Lanud SMH

Regional
Achmad Fauzi Tinjau RTRW Guna Percepat Reaktivasi Kereta Api di Madura

Achmad Fauzi Tinjau RTRW Guna Percepat Reaktivasi Kereta Api di Madura

Regional
HUT Komunitas Motor Harley Davidson Digelar di Pangandaran, Keterisian Hotel Meningkat 71 Persen

HUT Komunitas Motor Harley Davidson Digelar di Pangandaran, Keterisian Hotel Meningkat 71 Persen

Regional
Pemprov Jabar Sayangkan Agen Bawa Kabur Uang Study Tour Rp 400 Juta SMA 21 Bandung

Pemprov Jabar Sayangkan Agen Bawa Kabur Uang Study Tour Rp 400 Juta SMA 21 Bandung

Regional
Gubernur Jabar Apresiasi Penyelenggaraan Golden Memorial Wing Day 2023

Gubernur Jabar Apresiasi Penyelenggaraan Golden Memorial Wing Day 2023

Regional
Pertemuan Gubernur Jabar dan Dubes China Bahas Sejumlah Kerja Sama

Pertemuan Gubernur Jabar dan Dubes China Bahas Sejumlah Kerja Sama

Regional
Cucu Megawati Pinka Hapsari Ajak Pemuda Bantu Turunkan Kasus Stunting

Cucu Megawati Pinka Hapsari Ajak Pemuda Bantu Turunkan Kasus Stunting

Regional
Lepas Keberangkatan 360 Jemaah Calon Haji Kloter 1 Asal Sumsel, Herman Deru Minta agar Prokes Tetap Dijaga

Lepas Keberangkatan 360 Jemaah Calon Haji Kloter 1 Asal Sumsel, Herman Deru Minta agar Prokes Tetap Dijaga

Regional
Gubernur Sumsel Sambut Baik dan Bakal Dukung Penuh Hospital Expo 2023

Gubernur Sumsel Sambut Baik dan Bakal Dukung Penuh Hospital Expo 2023

Regional
Buka Festival Anggrek Parisj Van Borneo 2, Bupati HST: Anggrek Punya Potensi Ekonomi Menjanjikan

Buka Festival Anggrek Parisj Van Borneo 2, Bupati HST: Anggrek Punya Potensi Ekonomi Menjanjikan

Regional
Disparbud Jabar dan PHRI Lakukan Direct Promotion untuk Bangkitkan Perekonomian lewat Pariwisata

Disparbud Jabar dan PHRI Lakukan Direct Promotion untuk Bangkitkan Perekonomian lewat Pariwisata

Regional
Bertemu 1.600 Apoteker Se-Indonesia, Herman Deru Tekankan Pentingnya Edukasi Pola Hidup Sehat

Bertemu 1.600 Apoteker Se-Indonesia, Herman Deru Tekankan Pentingnya Edukasi Pola Hidup Sehat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke